Hasil Babak I Indonesia vs Argentina, Gawang Ernando Dibobol Pemain Juventus, Ivar Buat Peluang Emas
Hasil Timnas Indonesia vs Argentina dalam ajang FIFA Matchday babak pertama dengan skor 0-1, Senin (19/6/2023). Gawang Ernando Ari dibobol Parades.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Hasil Timnas Indonesia vs Argentina dalam ajang FIFA Matchday babak pertama berakhir dengan skor 0-1, Senin (19/6/2023).
Berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Timnas Indonesia solid dalam menghalau gempuran serangan Argentina.
Tim asuhan Lionel Scaloni lebih baik dari Australia yang kebobolan pada menit kedua lewat gol Lionel Messi. Skuad Garuda kebobolan pada menit 38.
Tendangan jarak jauh yang keras dari pemain Juventus, Leandro Parades mengarah ke sisi kiri gawang yang sulit dihalau Ernando Ari.
Selama 45 menit babak pertama, skuad Garuda memberikan perlawanan yang ketat, lini pertahanan yang rapat membuat Julian Alvarez dan kolega kesulitan membobol gawang Ernando Ari.
Baca juga: Hasil Timnas Indonesia vs Argentina, Update Ranking FIFA Skuad Garuda dan La Albiceleste Malam Ini
Jalannya Pertandingan
Laga Timnas Indonesia dipimpin wasit asal Malaysia, Muhammad Usaid Jamal.
Julian Alvarez memulai tendangan kick-off, Argentina coba mengendalikan permainan di awal babak pertama dengan intensitas yang sedang.
Anak asuh Lionel Scaloni melakukan tekanan dengan sentuhan antarpemain, baik dari sisi tengah maupun sisi sayap.
Lima menit pertama, tak banyak kesempatan pemain Timnas Indonesia memgang bola.
Pergerakan Facundo Buonanotte dengan memberikan umpan cut back ke sisi tengah Timnas Indonesia dihalau Shayne dan berbuah tendangan sudt untuk Argentina.
Setelah itu, Timnas Indonesi coba keluar dari tekanan Argentina. Anak asuh Shin Tae-yong coba membangun permainan di sisi sayap kiri, tapi masih kesulitan membongkar pertahanan skuad Lionel Scaloni.
Sepuluh menit pertama, lini pertahanan bermain cukup disiplin menggagalkan upaya Argentina mencetak gol.
Argentina punya kesempatan dari tendangn penjuru, tapi sundulan Giovani Lo Celco masih melambung dari gawang Ernando Ari.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.