Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Piala Dunia U-17 Di Tengah Kampanye, Erick Thohir: Bedakan Olahraga dan Politik

Gelaran Piala Dunia U-17 di Indonesia akan bergulir pada 10 November – 2 Desember 2023.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Piala Dunia U-17 Di Tengah Kampanye, Erick Thohir: Bedakan Olahraga dan Politik
tribunnews.com/majid
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir beserta jajaran Exco PSSI saat melakukan konferensi pers terkait penunjukkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 di Menara Danareksa, Jakarta, Sabtu (24/6/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Gelaran Piala Dunia U-17 di Indonesia akan bergulir pada 10 November – 2 Desember 2023.

Event Piala Dunia U-17 ini pun bakal beririsan dengan masa kampanye Pemilu yang dimulai pada 28 November 2023, setelah sebelumnya pencalonan Presiden dan Wakil Presiden.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berharap ajang nanti tidak terpengaruh kampanye politik. Bahkan dirinya juga menyampaikan pesan dari Presiden Joko Widodo yang harus membedakan olahraga dengan politik.

“Seperti yang disampaikan Bapak Presiden bahwa olahraga ya olahraga, politik ya politik. Jangan juga nanti ada event kelas dunia berhenti karena musim kampanye,” ujar Erick dalam konferensi pers di Danareksa, Jakarta, Sabtu (24/6/2023).

Sementara itu, jalannya kompetisi Liga 1 2023/2024 juga sudah disesuaikan dengan masa kampanye, yakni perihal kapasitas penonton di Stadion.

Erick pun ingin kedepan olahraga tetap jalan dan tidak terpengaruh dengan isu politik yang nantinya justru akan membuat jadwal kompetisi molor dan kompetisi sepakbola Indonesia tak bisa berkembang.

Berita Rekomendasi

“Di Liga 1 pun jalan kok,. sudah ada kesepakatan, saat musim kampanye penonton 50 persen. Dan kita harus biasakan musim olahraga ini berjalan,” ujar Erick.

“Kalau kalender maju mundur tidak pasti, itulah alasan Liga 1 jadi rank 6 di Asia tenggara. Ini bisa dicarikan solusi,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas