Duel Persija Jakarta Vs PSM Makassar Resmi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rumput Lapangan Pulih
Duel Persija Jakarta versus PSM Makassar, resmi akan berlangsung di di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (2/7/2023).
Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Muhammad Barir
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Duel Persija Jakarta versus PSM Makassar, resmi akan berlangsung di di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (2/7/2023).
Kepastian itu dibenarkan oleh pihak Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PPKGBK), Rabu (28/6/2023).
Direktur Utama PPKGBK, Rakhmadi Afif Kusumo, mengatakan bahwa pihaknya selalu berupaya untuk terus menjaga kesiapan venue tersebut.
"GBK berusaha menjaga kebersihan dan kesiapan venue kami semaksimal mungkin, khususnya area lapangan (field of play)," ujar Rakhmadi Afif, dalam keterangan resminya.
Dalam hal ini, PPKGBK juga telah berkomunikasi dan berdiskusi langsung bersama PSSI, PT Liga Indonesia Baru (LIB), dan Persija Jakarta.
Panitia pelaksana telah berkomitmen untuk menyukseskan jalannya pertandingan termasuk memitigasi potensi atau dampak negatif yang mungkin terjadi.
Tak hanya itu, Rakhmadi Afif juga menyayangkan soal video yang beredar dan menunjukkan kondisi SUGBK dalam kondisi yang buruk.
"Pelindung baru dibuka, segera kami treatment sesuai SOP," kata Rakhmadi dalam pesan singkat kepada pewarta.
Seperti diketahui, sebelumnya sempat beredar sebuah video yang menunjukkan bahwa lapangan SUGBK dalam kondisi rusak pasca kegiatan yang diadakan.
Tak hanya itu, Ketua Umum The Jakmania, Diky Budi Ramadhan, sempat mengunggah foto yang menunjukkan bahwa pertandingan perdana Macan Kemayoran di Liga 1 2023/24 itu tidak direkomendasikan bergulir di SUGBK.
Dalam keterangan dalam foto tersebut, PPKGBK menyarankan pertandingan bergulir di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.
Jelas hal tersebut membuat publik The Jakmania bergejolak, mengingat kejadian ini bisa berdampak buruk bagi kesiapan venue ke depannya.