Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Update Penjualan Manchester United: Meski Sheikh Jassim Favorit, Jim Ratcliffe Masih Pede

Inilah update penjualan Manchester United. Sir Jim Ratcliffe buka suara soal proses ini. Ia masih percaya diri.

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Update Penjualan Manchester United: Meski Sheikh Jassim Favorit, Jim Ratcliffe Masih Pede
VALERY HACHE / AFP
Ketua Grup INEOS asal Inggris Sir Jim Ratcliffe berada pada pertandingan Liga Prancis antara OGC Nice (OGCN) dan Paris Saint-Germain (PSG) di stadion Allianz Riviera di Nice, 18 Oktober 2019. Inilah update penjualan Manchester United. Sir Jim Ratcliffe buka suara soal proses ini. Ia masih percaya diri. 

Ketika ditanya soal ambisinya memiliki klub, Ratcliffe berujar bahwa klub merupakan sesuatu yang tak ternilai seperti seni.

Mereka spesial dan langka, apalagi klub seperti Manchester United.

Tak akan ada lagi klub-klub yang bisa dibuat seperti Setan Merah.

"Mereka tidak akan membuatnya lagi. Manchester United dan klub-klub semacam ini, seperti seni atau bidang-bidang seperti itu," ujarnya.

"Ketika Anda memiliki hal-hal khusus dan nilainya terus meningkat dari waktu ke waktu karena itu sangat istimewa dan langka."

"Saya tidak suka membuang uang atau kehilangan uang."

"Itu sama sekali tidak membuatku bahagia. Tapi kami tidak ada di sana untuk menghasilkan uang darinya."

Berita Rekomendasi

"Jika itu adalah aset yang benar-benar bagus, itu akan meningkatkan nilainya dari waktu ke waktu," kata Bos INEOS Group itu.

Sir Jim Ratcliffe juga menegaskan bahwa dirinya tak akan memanfaatkan nama besar MU untuk kepentingan INEOS. Ia tak akan mengganti nama markas MU, Old Trafford.

"Ya Tuhan, itu akan menjadi ajaran sesat," ucapnya.

(Tribunnews.com/Deni)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Arsenal
19
11
6
2
38
17
21
39
3
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
4
Chelsea
19
10
5
4
38
23
15
35
5
Newcastle
19
9
5
5
32
21
11
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas