Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Bukan Indonesia, Pelatih Vietnam Singgung Saingan Terberat di ASEAN

Pelatih timnas Vietnam, Phillipe Troussier, baru-baru ini berbicara soal kekuatan timnya jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia bergulir.

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Kualifikasi Piala Dunia 2026: Bukan Indonesia, Pelatih Vietnam Singgung Saingan Terberat di ASEAN
laodong.vn
Pelatih Vietnam, Philippe Troussier dalam sesi konfrensi pers setelah laga FIFA Matchday Juni 2023 kontra Suriah, Minggu (20/6/2023) waktu setempat. Pelatih timnas Vietnam, Phillipe Troussier, baru-baru ini berbicara soal kekuatan timnya jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia bergulir. 

"Piala Dunia 2026 akan ditambah menjadi 48 tim, sehingga Asia juga akan memiliki hingga 8 slot," terangnya.

Pesepak bola Timnas Indonesia berfoto sebelum pertandingan melawan Argentina pada FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), di Jakarta, Senin (19/6/2023). Pertandingan berakhir untuk kemenangan Argentina dengan skor 2-0.
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Pesepak bola Timnas Indonesia berfoto sebelum pertandingan melawan Argentina pada FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), di Jakarta, Senin (19/6/2023). Pertandingan berakhir untuk kemenangan Argentina dengan skor 2-0. TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Perjalanan Indonesia

Berdasarkan pengumuman dari AFC, babak kualifikasi pertama akan berlangsung dalam bentuk play-off dua leg pada bulan Oktober 2023.

Nantinya akan ada 18 tim dibagi menjadi 9 pasangan dan memperebutkan 9 tiket untuk melanjutkan.

Sementara pada babak kualifikasi kedua dimulai pada November 2023 dan berlangsung hingga Juni 2024.

Dalam kualifikasi ronde pertama nanti, Indonesia berada dalam pot pertama atau pot unggulan.

Media Vietnam lain, yaitu soha.vn pun yakin tim asuhan Shin Tae-yong akan lolos dari babak kualifikasi pertama.

Berita Rekomendasi

"Di antaranya, 4 tim Indonesia, Singapura, Myanmar, dan Kamboja berpeluang lebih besar untuk lolos karena ditempatkan di grup unggulan," tulis media Vietnam, soha.vn.

"Mereka hanya akan menghadapi tim dengan peringkat FIFA terendah di Asia. Namun, dengan format knockout, tim tetap harus berhati-hati jika tidak ingin tersandung," jelas mereka.

Berikut pembagian pot undian Kualifikasi Putaran Pertama Piala Dunia 2026 zona Asia:

POT 1
Indonesia, Taiwan, Maladewa, Yaman, Afghanistan, Singapura, Myanmar, Nepal, Kamboja

POT 2
Makau, Mongolia, Bhutan, Laos, Bangladesh, Brunei, Timor Leste, Pakistan, Guam

(Tribunnews.com/Deni/Ali)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas