Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Marko Simic Tunaikan Misi Pribadi, Bukukan 100 Gol Untuk Persija Jakarta

Pertandingan Persija Jakarta vs Bhayangkara FC pada pekan ketiga Liga 1 2023/24 menjadi laga yang spesial bagi Marko Simic.

Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Marko Simic Tunaikan Misi Pribadi, Bukukan 100 Gol Untuk Persija Jakarta
tribunnews.com/alfarizyAF
Marko Simic (kiri) Tunaikan Misi Pribadi, Bukukan 100 Gol Untuk Persija Jakarta dan Thomas Doll (kanan) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pertandingan Persija Jakarta vs Bhayangkara FC pada pekan ketiga Liga 1 2023/24 menjadi laga yang spesial bagi Marko Simic.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Marko Simic mencetak dua gol ke gawang The Guardians - julukan Bhayangkara FC, Minggu (16/7/2023).

Pemain berusia 35 tahun membuka keran golnya untuk tim ibukota melalui titik putih penalti di menit ke-16.

17 Menit berselang atau sekira menit ke-33, berawal dari umpan Witan Sulaeman, Marko Simic berhasil menggandakan golnya melalui sepakan keras ke gawang Bhayangkara FC yang dikawal Awan Setho Rahardjo.

Dua gol yang diciptakan Simic pada pertandingan itu sekaligus menunaikan misi pribadinya usai kembali ke Macan Kemayoran - julukan Persija.

Penyerang berkebangsaan Kroasia itu berhasil membukukan gol ke-100 untuk Persija Jakarta di hadapan 15.050 Jakmania yang hadir langsung.

BERITA REKOMENDASI

Seperti diketahui, Marko Simic dan Persija Jakarta sempat bekerja sama sebelum berakhir menjelang Liga 1 2022/23.

Target pribadi menciptakan gol ke-100 pun menjadi ambisi tersendiri bagi top skorer Liga 1 musim 2018 tersebut.

“Terima kasih kepada pelatih (Thomas Doll), saya memang telat bergabung bersama tim," kata Marko Simic.

"Saya pemain yang baru bergabung dengan tim, terima kasih kepada pelatih yang memberikan kesempatan saya untuk bermain," jelasnya.

"Gol ini saya persembahkan untuk orang yang selalu mendukung saya pada masa yang baik dan buruk, untuk keluarga, untuk rekan setim, untuk pelatih, dan Jakmania," ungkap Simic.


Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, pun semringah atas pencapaian yang diciptakan oleh Marko Simic.

Menurut pelatih asal Jerman itu, gol tersebut sangat penting bagi Persija Jakarta dan Marko Simic bagi kedepannya. 

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas