Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Merasa Utang Budi ke Luis Milla, Asisten Pelatih Persib Pilih Undur Diri

Bayu Eka Sari mengingat momen kedatangan ke Persib karena Luis Milla. Bang Bes sapaan akarbnya memilih jalan yang berbeda dari manajemen.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Merasa Utang Budi ke Luis Milla, Asisten Pelatih Persib Pilih Undur Diri
Instagran @bangbes
Bayu Eka Sari alias Bang Bes mundur dari kursi asisten pelatih Persib Bandung setelah Luis Milla resmi meninggalkankan jabatan pelatih utama di pekan ketiga Liga 1 2023/2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Asisten pelatih Persib Bandung, Bayu Eka Sari mengucapkan kata-kata perpisahan.

Bang Bes sapaan akrabnya merasa memiliki utang budi kepada mantan pelatih Persib, Luis Milla.

Langkah terbaik menurut Bayu Eka Sari ialah meninggalkan kursi asisten kepelatihan Maung Bandung di Liga 1 2023/2024.

Bayu Eka Sari berpisah dengan deretan staf pelatih yang masih menetap di Persib pada Liga 1 musim ini.

Kepergian staf kepelatihan ini menyul dua nama sebelumnya yakni Manuel Perez-Cascallana dan Carlos Grande Rodriguez yang juga merupakan gerbong Luis Milla.

Baca juga: Marc Klok Manfaatkan Situasi Sulit Mantan Tim Saat Persib Bandung Ladeni PSM Makassar

Bayu Eka Sari Bang Bes Luis Milla Persib
Bayu Eka Sari alias Bang Bes mundur dari kursi asisten pelatih Persib Bandung setelah Luis Milla resmi meninggalkankan jabatan pelatih utama di pekan ketiga Liga 1 2023/2024.

Manajemem Persib menerangkan alasan kepergian Bang Bes karena pilihan personalnya.

Bayu Eka Sari merupakan asisten pelatih Persib yang direkomendasikan oleh Luis Milla ketika bergabung.

BERITA REKOMENDASI

Sehingga jika Luis Milla sudah tidak menangani Persib, Bang Bes akan mengambil keputusan yang serupa.

"Saya didatangkan ke Persib atas rekomendasi Luis Milla. Atas pertimbangan itu, saya memutuskan untuk mundur juga," ujar Bayu Eka Sari, Selasa (18/7/2023).

"Terima kasih untuk manajemen Persib yang telah memberikan kepercayaan," kata Bang Bes.

Bayu Eka Sari tidak lupat berpamitan kepada Bobotoh, kelompok pendukung setia Persib.

Kalimat singkat tapi bermakna ini diungkapkan melalui akun Instagram resmi @bangbes.

"Terima kasih Persib, terima kasih Bobotoh, terima kasih Kota Bandung. Sampai jumpa lagi, Percaya Proses"

Direktur PT PBB, Teddy Tjahjono ketika bertemu dengan Pelatih Persib Bandung, Luis Milla. Peluang Persib bandung untuk jadi Juara liga 1 2022 terhitung berat merujuk pada jarak poin dengan pemimpin Klasemen Liga 1 2022, PSM Makassar.
Direktur PT PBB, Teddy Tjahjono ketika bertemu dengan Pelatih Persib Bandung, Luis Milla. Peluang Persib bandung untuk jadi Juara liga 1 2022 terhitung berat merujuk pada jarak poin dengan pemimpin Klasemen Liga 1 2022, PSM Makassar. (Dok ist/instagram@teddy.tjahjono)

Dilansir melalui laman Persib, pihak manajemen PT Persib Bandung Bermatabat (PBB) tidak masalah dengan keputusan pria berusia 32 tahun tersebut.

Teddy Tjahjono selaku CEO Persib mengucapkan terimakasih kepada Bang Bes.

"Kami menghormati keputusan dan pilihan Bang Bes. Terima kasih atas segala dedikasinya selama ini," kata Teddy.

Dengan demikian, Caretaker pelatih Yaya Sunarya akan melanjutkan tugas Milla dengan bantuan pelatih kiper Luizinho Passos dan I Made Wirawan tanpa hadirnya Bang Bes.

Profil Bayu Eka Sari

Nama: Bayu Eka Sari Teguh

Tanggal Lahir: Makassar, 26 Oktober 1990 (32 Tahun)

Lisensi: A Kepalatihan

Riwayat Melatih

Liga 1 2022/2023: Persib Bandung (Asisten Pelatih)

Liga 2021/2022: RANS Nusantara FC (Asisten Pelatih)

2016/2017 hingga 2019/2020: Timnas Indonesia (Penerjemah)

Prestasi Luis Milla di Persib

Luis Milla telah menjalani total 30 laga bersama Persib Bandung.

Pelatih asal Spanyol masuk menangani Persib pada pekan kedelapan musim lalu.

Luis Milla sempat menorehkan rekor 15 laga tanpa kekalahan di musim lalu.

Raihan tersebut sempat menempatkan Persib di posisi puncak klasemen.

Namun, mimpi buruk Persib hadir ketika laga kandang kontra PSM Makassar di pekan 24 Liga 1 musim lalu (14/2/2023).

Maung Bandung harus menderita kekalahan 1-2 atas PSM di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Setelah kekalahan tersebut, Persib tampil inkonsisten.

Akhirnya Luis Milla paling mentok membawa Persib finish di peringkat ketiga akhir musim.

Sebenarnya prestasi tersebut tidak lebih baik dari mantan pelatih Persib yang digantikan oleh Luis Milla.

Ialah Robert Rene Alberts yang menangani Persib musim 2021/2022.

Pelatih asal Belanda tersebut membawa Persib finish di posisi runner-up klasemen Liga 1 2021/2022.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts (PERSIB.co.id/Gregorius A.K)

Penampilan Persib di bawah Luis Milla juga kurang maksimal pada awal musim ini (2023/2024).

Maung Bandung hanya meraih tiga hasil imbang secara beruntun.

Luis Milla gagal memanfaatkan dua kali laga kandang untuk meraih kemenangan.

Prestasi Luis Milla di Timnas Indonesia

Hampir serupa dengan Shin Tae-yong, Luis Milla merupakan pelatih yang menangani berbagai kategori umur.

PSSI mendatangkan Luis Milla pada tahun 2017 untuk menangani Timnas Indonesia Senior dan level U23.

Pada level senior, Luis Milla menjalani debut yang kurang mengenakan.

Timnas Indonesia harus kalah telak 1-3 atas Myanmar pada pertandingan persahabatan (21/3/2017).

Namun, selepas kekalahan tersebut, Luis Milla hanya gagal menang saat melawan Islandia.

Islandia yang kala itu jadi Tim Kuda Hitam di Piala Dunia 2018 berkesempatan merasakan rumput di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK) dalam laga ujicoba (14/1/2018).

Timnas Indonesia harus kalah telak dengan skor 1-4 atas Islandia.

Total enam laga Luis Milla menangani tim senior.

Masing-masing dua kekalahan, hasil imbang dan kemenangan berhasil diraih oleh mantan pemain Timnas Spanyol tersebut.

Pemain timnas u-23 Indonesia, Irfan Jaya (kiri) dan Evan Dimas, merayakan gol ke gawang Hong Kong pada laga Grup A Asian Games 2018 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (20/8/2018).
Pemain timnas u-23 Indonesia, Irfan Jaya (kiri) dan Evan Dimas, merayakan gol ke gawang Hong Kong pada laga Grup A Asian Games 2018 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (20/8/2018). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA)

Selain level senior, Luis Milla juga mengani Timnas Indonesia U23 di Asian Games 2018.

Luis Milla membawa Timnas Indonesia lolos fase grup penyisihan.

Timnas Indonesia U23 berhasil mendulang kemenangan atas Hong Kong, Laos dan Taiwan.

Selain itu, ada satu kekalahan atas Palestina di laga kedua fase grup.

Momentum sebagai tuan rumah perhelatan Asian Games tidak mampu dimanfaatkan Luis Milla pada babak 16 besar.

Timnas Indonesia harus kalah atas Uni Emirat Arab (UAE) dengan skor dramatis 3-4 (24/8/2018).

Kekalahan tersebut menghentikan langkah Timnas Indonesia U23 di cabang olahraga sepak bola putra.

Kerja sama Luis Milla dan PSSI akhirnya berhasil setelah Asian Games.

Luis Milla sempat menganggur selama tiga musim sebelum merapat ke Persib Bandung pada Liga 1 2022/2023.

Persib Bandung resmi berpisah dengan pelatihnya Luis Milla, pada Sabtu (15/7/2023).
Persib Bandung resmi berpisah dengan pelatihnya Luis Milla, pada Sabtu (15/7/2023). (Instagram @Persib)

Statistik Kepelatihan Luis Milla

  • Persib Bandung (Liga 1)

Main: 30

Menang: 17

Kalah: 6

Imbang: 9

Gol/Kemasukan: 50/38

  • Timnas Indonesia (Senior + U23)

Main: 12

Menang: 5

Kalah: 5

Imbang: 2

Gol/Kemasukan: 21/16

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
7
6
0
1
13
2
11
18
2
Man. City
7
5
2
0
17
8
9
17
3
Arsenal
7
5
2
0
15
6
9
17
4
Chelsea
6
4
1
1
15
7
8
13
5
Aston Villa
6
4
1
1
12
9
3
13
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas