Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Negosiasi Manchester United dan Al Nassr Berjalan Alot, Fullback MU Batal Susul Ronaldo

Negosiasi alot terjadi antara MU dan Al Nassr dalam upaya transfer Alex Telles. Ini membuat peluang Telles menyusul Ronaldo semakin kecil.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Negosiasi Manchester United dan Al Nassr Berjalan Alot, Fullback MU Batal Susul Ronaldo
Paul ELLIS / AFP
Bek Manchester United Alex Telles (kanan) bersaing dengan gelandang Newcastle United. Negosiasi alot terjadi antara Manchester United dan Al Nassr dalam upaya transfer Alex Telles. Ini membuat peluang Telles menyusul Ronaldo semakin kecil. 

TRIBUNNEWS.COM - Negosiasi alot terjadi antara Manchester United dan Al Nassr tentang kesepakatan transfer Alex Telles.

Dikutip dari laman Stretty News, Alex Telles batal menyusul Cristiano Ronaldo yang akan menjalani musim keduanya bersama Al Nassr.

Padahal sebelumnya, Al Nassr sangat ingin membawa Alex Telles ke Liga Arab Saudi.

Baca juga: Wayne Rooney Ungkap Alasannya Minta Harry Maguire Segera Tinggalkan Manchester United

Hal ini diketahui pertama kali lewat cuitan pakar transfer Fabrizio Romano.

Jurnalis asal Italia itu menyebut bahwa Al Nassr bersedia membayar 4 juta pounds untuk kepindahan fullback berusia 30 tahun itu.

Peluang Al Nassr mendapatkan Alex Telles sangatlah besar. Apalagi fullback asal Brasil itu tidak masuk dalam skema Erik Ten Hag.

Bahkan musim lalu, Telles telah dipinjamkan Manchester United ke Sevilla.

Berita Rekomendasi

Namun kabar terbaru menyebutkan bahwa negosiasi Manchester United dan Al Nassr tidak menemui titik terang.

Pihak Manchester United diklaim belum mengirimkan dokumen transfer yang diperlukan.

Sementara Al Nassr sendiri juga belum mengirimkan biaya transfer untuk Telles.

Dengan alotnya negosiasi ini, Telles kemungkinan besar batal menjadi rekan setim Ronaldo.

Bek AS Roma Turki Zeki Celik (Kiri) dan bek Sevilla Brasil Alex Telles bersaing untuk mendapatkan bola selama pertandingan sepak bola final Liga Eropa UEFA antara Sevilla FC dan AS Roma di Puskas Arena di Budapest, Hongaria pada 31 Mei 2023. (Photo by Joe Klamar / AFP)
Bek AS Roma Turki Zeki Celik (Kiri) dan bek Sevilla Brasil Alex Telles bersaing untuk mendapatkan bola selama pertandingan sepak bola final Liga Eropa UEFA antara Sevilla FC dan AS Roma di Puskas Arena di Budapest, Hongaria pada 31 Mei 2023. (Photo by Joe Klamar / AFP) (AFP/JOE KLAMAR)

Al Nassr pun disebut mulai mengalihkan fokusnya untuk mencari bek kiri selain Telles.

Batalnya transfer Telles tentu merugikan bagi pihak Manchester United.

Sebab Manchester United butuh tambahan dana untuk merealisasikan kedatangan Rasmun Hojlund dari Atalanta.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
3
Arsenal
18
10
6
2
35
16
19
36
4
Chelsea
19
10
5
4
38
23
15
35
5
Newcastle
19
9
5
5
32
21
11
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas