Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Daftar Pemain Inter Milan untuk Hadapi PSG & Al Nassr: Menanti Duet Lautaro Martinez-Marcus Thuram

Inter Milan akan menghadapi PSG dan Al Nassr di Pramusim 2023: Simone Inzaghi siapkan duet Lautaro Martinez-Marcus Thuram.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Daftar Pemain Inter Milan untuk Hadapi PSG & Al Nassr: Menanti Duet Lautaro Martinez-Marcus Thuram
kolase Instagram
Kolase Lautaro Martinez dan Marcus Thuram, dua penyerang Inter Milan di musim 2023. Inter Milan akan menghadapi PSG dan Al Nassr di Pramusim 2023: Simone Inzaghi siapkan duet Lautaro Martinez-Marcus Thuram. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah daftar pemain Inter Milan untuk tour pramusim di Jepang.

Menurut laporan Football-Italia, klub berjuluk Nerazzurri itu bakal menghadapi dua musuh selama tour pramusim tersebut.

Nerazzurri dijadwalkan bereuni dengan Milan Skriniar yang kini memperkuat PSG.

Adapun reuni berikutnya terjadi ketika pasukan Simone Inzaghi melawan Marcelo Brozovic yang telah pindah ke Al Nassr.

Baca juga: Jumpa Al Nassr dan PSG di Pramusim, Simone Inzaghi Masih Punya Dua PR Besar untuk Benahi Inter Milan

Laga Inter Milan melawan Al Nassr digelar di Nagai Stadium, pada Kamis (27/7/2023).

Kemudian Inter Milan jumpa PSG pada Selasa (1/8/2023) di Japan National Stadium.

Sejauh ini Inter Milan telah melakukan beberapa bongkar pasang pemain untuk menyambut musim depan.

BERITA REKOMENDASI

Total ada 3 pemain baru yang berhasil didatangkan Nerazzurri.

Mereka adalah Marcus Thuram, Juan Cuadrado dan Yann-Aurel Bisseck.

Khusus nama pertama yakni Marcus Thuram diharapkan bisa menjadi tandem yang tepat bagi Lautaro Martinez.

Kemitraan Martinez-Thuram sangat dinantikan oleh para pendukung Inter Milan di musim depan.

Tiga Pemain Prancis sedang bercanda di sesi latihan bersama, Randal Kolo Muani (kiri), Marcus Thuram (tengah) dan Kylian Mbappe.
Tiga Pemain Prancis sedang bercanda di sesi latihan bersama, Randal Kolo Muani (kiri), Marcus Thuram (tengah) dan Kylian Mbappe. (FRANCK FIFE / AFP)

Thuram akan membela Inter Milan hingga lima tahun kedepan atau lebih tepatnya pada Juni 2028.


Diketahui, Inter Milan mendatangkan Marcus Thuram secara gratis lantaran sang pemain asal Prancis tersebut tak terikat kontrak lagi dengan klub terdahulunya.

Ya, Marcus Thuram memang menolak memperpanjang kontrak dengan Borussia Monchengladbach.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
11
8
1
2
18
8
10
25
2
Inter Milan
11
7
3
1
25
13
12
24
3
Atalanta
11
7
1
3
29
14
15
22
4
Fiorentina
11
6
4
1
22
9
13
22
5
Lazio
11
7
1
3
24
14
10
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas