Kabar Abroad Timnas Indonesia: Rafael Struick Sumbang Assist Penalti, ADO Den Haag Pesta Gol 4-0
Simak kabar abroad pemain Timnas Indonesia, Rafael Struick yang baru saja membawa ADO Den Haag meraih kemenangan dalam laga pramusim 2023.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Agar Rafael Struick dapat menganmankan satu tempat di skuad utama ADO Den Haag musim depan.
Ngebet Tembus Tim Utama
Penyerang Timnas Indonesia, Rafael Struick ngebet menembus skuad utama ADO Den Haag pada musim depan.
Hal itu ia ungkapkan setelah menjalani serangkaian pertandingan pramusim berama klub kasta kedua Liga Belanda tersebut.
"Saya tentu melihat peluang, tapi beberapa pemain akan direkrut," ujar Rafael Struick dikutip dari Omroep West, Sabtu (15/7/2023).
"Saya hanya akan memberikan 100 persen dan melihat apa yang terjadi di masa depan," ujar Rafael Struick dikutip dari Omroep West, Sabtu (15/7/2023).
Lebih lanjut, Rafael pun mengaku dengan performanya bersama ADO Den Haag belakangan ini.
Kini ia tengah fokus mempertahankan performanya tersebut, agar dapat mengamankan satu tempat di tim utama.
"Belum tentu bagus, tapi saya puas. Kami menjaga nirbobol dan menang. Jadi itu bagus untuk pertandingan pertama musim ini," ujarnya.
Tidak hanya ingin menembus tim inti, Struick juga memiliki target membantu ADO den Haag promosi ke Eredivisie alias kompetisi kasta tertinggi di Belanda.
Kepercayaan Darije Kalezic mencoba pemain muda, membuat Struick melihat adanya peluang untuk menembus posisi utama.
Struick mengatakan ADO Den Haag mempunyai kapasitas untuk bersaing di kompetisi kasta tertinggi Belanda.
Oleh sebab itu, tiket promosi bukan hal yang tidak mungkin.
"Tentu saja tiket promosi memungkinkan dan Anda akan selalu berjuang untuk itu. Tetapi kami harus bertahap dari satu pertandingan ke pertandingan lainnya," sambungnya.