Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Liga 1 - Pesawat PSM Delay, Bernardo Tavares Nyesel Tanpa Official Training

Jadwal penerbangan PSM Makassar pada Jumat siang mengalami penundaan beberapa jam hingga sore hari. Juku Eja tanpa latihan melawan Bhayangkara FC.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Liga 1 - Pesawat PSM Delay, Bernardo Tavares Nyesel Tanpa Official Training
TRIBUNNEWS/MUHAMMAD NURSINA
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares duduk di bangku penonton dalam laga lanjutan Liga 1 2022/2023 antara PSIS Semarang melawan PSM Makassar di Stadion Jatidiri, Kota Semarang, Jawa Tengah, Kamis (6/4/2023) malam. Jadwal penerbangan PSM Makassar pada Jumat siang mengalami penundaan beberapa jam hingga sore hari. Juku Eja tanpa latihan melawan Bhayangkara FC. TRIBUNNEWS/MUHAMMAD NURSINA 

TRIBUNNEWS.COM - Pesawat yang ditumpangi tim PSM Makassar mengalami penundaan saat keberangkatan laga tandang kontra Bhayangkara FC.

Hal ini menyebabkan PSM tanpa official training dalam lanjutan pekan ke-5 Liga 1 2023/2024.

Sejatinya, setiap klub diberi hak untuk adaptasi cuaca dan kondisi lapangan di setiap laganya.

Namun karena kondisi delay-nya penerbangan, PSM tidak menggelar official training di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi.

Jadwal Bhayangkara FC vs PSM bakal digelar pada Sabtu, 29 Juli 2023.

Juku Eja yang menempuh perjalanan jauh dari Sulawesi seharunya dijadwalkan tiba pada Jumat (28/7) siang WIB.

Sehingga terdapat waktu untuk uji lapangan pada malam hari.

Berita Rekomendasi

Namun, PSM yang take-off dari Bandara Sultan Hasanuddin Makassar baru tiba di Jakarta malam WIB.

Jadwal penerbangan yang dijadwalkan pukul 11.00 WIB tersebut mengalami penundaan beberapa jam.

Hal ini diketahui melalui pernyataan Media Officer PSM, Sulaiman Abdul Karim.

“Kami masih di bandara Makassar, harusnya jam 12 siang berangkat, tapi delay beberapa jam," ujar Abdul dilansir melalui Tribun Timur, Jumat (28/7) sore WIB.

Ternyata kendala tidak cukup disitu saja. Setelah naik ke pesewat yang ditentukan, pernerbangan ditunda kembali lantaran masalah teknis.

Skuat PSM yang telah berada di dalam akhirnya diinstruksi untuk turun kembali dari pesawat.

Walhasil skuat PSM memilih membeli tiket penerbangan lain dan berganti maskapai.

“Pas sudah boarding, tim sudah di dalam pesawat, tiba-tiba tidak jadi terbang lagi karena kendala teknis. Akhirnya penumpang turun dari pesawat,” jelas pria akrab disapa Sule itu.

“Akhirnya kita pilih ganti penerbangan dengan maskapai lain,” pungkasnya.

Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares mengangap hal ini merupakan kerugian.

Pasalnya PSM gagal menggelar official training.

“Sayangnya, kita tidak bisa lakukan apa yang harusnya kita lakukan (official training),” ujar Bernardo Tavares.

Adapun jadwal Bhayangkara FC vs PSM bakal digelar pada Sabtu (29/7) pukul 19.00 WIB.

Laga Bhayangkara FC vs PSM dapat disaksikan via link live steraming Vidio.com.

LINK LIVE Streaming

>>> Akses di Sini

(Tribunnews.com/Bayu Panegak) (TribunTimur.com/Hasriyani Latif)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas