Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kabar Gembira dari Rafael Struick, Penyerang Abroad Timnas Indonesia Masuk Skuad Utama ADO Den Haag

Kabar gembira datang dari pemain abroad Timnas Indonesia, Rafael Struick. Penyerang 20 tahun itu resmi masuk skuad utama ADO Den Haag musim depan.

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Kabar Gembira dari Rafael Struick, Penyerang Abroad Timnas Indonesia Masuk Skuad Utama ADO Den Haag
Instagram @rafaelstruick
Pesepakbola Timnas Indonesia, Rafael Struick saat membela ADO Den Haag pada laga uji coba pramusim melawan Velovoetbal, Sabtu (8/7/2023) waktu setempat. 

TRIBUNNEWS.COM - Kabar gembira datang menyoroti pemain abroad Timnas Indonesia, Rafael Struick.

Rafael Struick resmi masuk ke dalam skuad utama ADO Den Haag di Liga 2 Belanda 2023/2024.

Hal tersebut terlihat saat Rafael mengikuti sesi foto bersama skuad utama ADO Den Haag untuk musim 2023/2024.

Berdasarkan unggahan akun Twitter @UpdateBolaBola, terlihat winger berusia 20 tahun tersebut sedang foto duduk bersama pemain dan pelatih ADO Den Haag.

"RESMI: Rafael William Struick (paling kanan bawah) foto bersama skuad utama ADO Den Haag untuk musim 2023-2024," tulis @updateBolaBola, pada Senin (31/7/2023).

"Semangat promosi ke Eredivisie!," sambungnya.

Baca juga: Pemain Timnas Indonesia, Elkan Baggott Masuk Skuad Utama Ipswich Town, McKenna Terkesan di Pramusim

Tentu saja demikian menjadi kabar baik bagi Rafael Struick.

BERITA TERKAIT

Pasalnya, ini dapat menjadi kesempatan bagi Rafael untuk menembus skuad utama ADO Den Haag pada musim 2023/2024.

Selain itu, kesempatan Rafael untuk promosi tersebut juga berkat kerja keras dan kesabarannya.

Di beberapa laga uji coba pramusim, Rafael Struick kerap dimainkan.

Selama pertandingan pramusim, Rafael Struick berhasil menorehkan satu gol dan satu assist untuk ADO Den Haag.

Satu gol Rafael dicetak pada pertandingan antara ADO Den Haag vs SV Velo Wateringen, pada Sabtu (8/7/2023).

Sedangkan assist dari Rafael terjadi saat laga ADO Den Haag vs Standar Liege U-23, Selasa (25/7/2023).

Tentunya, penampilan ciamik Rafael bersama ADO Den Haag diharapkan menular saat bermain di Timnas Indonesia.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas