Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Profil Gianluca Scamacca, Pemain West Ham asal Italia yang Semakin Dekat ke Inter Milan

Gianluca Scamacca semakin dekat ke Inter Milan. Striker Italia berusia 24 tahun ini telah mencapai kesepakatan pribadi pindah.

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
zoom-in Profil Gianluca Scamacca, Pemain West Ham asal Italia yang Semakin Dekat ke Inter Milan
Tangkapan layar Twitter
Gianluca Scamacca pemain West Ham yang dibidik Inter Milan. 

TRIBUNNEWS.COM- Gianluca Scamacca semakin dekat ke Inter Milan.

Gianluca Scamacca, striker Italia berusia 24 tahun ini telah mencapai kesepakatan pribadi pindah ke Nerazzurri.

Sekarang Gianluca Scamacca hanya tinggal menunggu kesepakatan antara Inter dengan West Ham.

Kubu La Beneamata sudah mengajukan penawaran senilai 25 juta euro (Rp 415 miliar) termasuk bonus, setelah tawaran pertama senilai 20 juta euro (Rp333 miliar) ditolak oleh West Ham.

The Hammers masih bersikukuh dengan banderol harga 30 juta euro (Rp 500 miliar) untuk sang bomber.

Dan mereka sepertinya tak mau menurunkan harga lantaran membeli dari Sassuolo senilai 40 juta euro (Rp666 M) musim lalu.

Gianluca Scamacca lahir pada 1 Januari 1999, dia adalah pemain sepak bola profesional Italia yang bermain sebagai penyerang untuk klub Liga Utama Inggris West Ham United dan tim nasional Italia.

BERITA REKOMENDASI

Dia adalah pemain produk akademi muda Roma, Scamacca bergabung dengan PSV Eindhoven pada Januari 2015.

Dia melakukan debut profesionalnya di Eerste Divisie sebagai pemain Jong PSV pada 22 Januari 2016, saat berusia 17 tahun, dalam kemenangan tandang 2–1 melawan VVV-Venlo, menggantikan Steven Bergwijn setelah 61 menit.

Scamacca sebelumnya bermain untuk Jong PSV dan Sassuolo, dengan pinjaman di Cremonese, PEC Zwolle, Ascoli dan Genoa.

Dia melakukan debut internasional seniornya untuk Italia pada tahun 2021.

Inter memang sedang mencari striker anyar setelah Edin Dzeko hengkang ke Fenerbahce, dan Romelu Lukaku "berkhianat" setelah melakukan pendekatan intensif dengan Juventus.


Lukaku musim lalu berkiprah di Inter dalam status pinjaman dari Chelsea.

Melihat performanya yang menanjak di akhir musim, kubu La Benemata tertarik untuk mempermanenkan statusnya.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas