Kabar Abroad: Shayne Pattynama Lanjutkan Kemenangan Beruntun, Sandy Walsh Comeback Pasca-Cedera
Simak kabar pemain abroad Indonesia yang mentas di luar negeri, Shayne Pattynama dulang enam kemenangan beruntun, Sandy Walsh comeback pasca-cedera
Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Simak kabar pemain abroad Indonesia yang mentas di luar negeri.
Deretan kabar baik pemain abroad, khususnya yang berlabel Timnas Indonesia mewarnai pekan ini.
Pertama, dari Liga Norwegia Shayne Pattynama bermain 90 menit penuh saat Viking FK menjamu Bodo/Glimt pada pekan 17 Eliteserien, kemarin Minggu (6/8/2023).
Pada laga tersebut Viking FK sukses menoreh kemenangan 3-2 atas Bodo/Glimt.
Viking FK makin menempel Bodo/Glimt yang berstatus pemuncak klasemen sementara.
Selisih Viking FK dan Bodo/Glimt saat ini hanya berjarak tiga poin.
Kemenangan tersebut membawa Viking FK meraih kemenangan beruntun dalam enam laga terakhir.
Baca juga: Kabar Abroad Pratama Arhan: Meski Tokyo Verdy Kalah, sang Lemparan Maut Tembus Skuad Utama
Viking FK bahkan memiliki keuntungan lain, yakni mereka masih punya satu laga yang belum dimainkan.
Artinya kesempatan besar bagi klub Shayne Pattynama untuk merebut posisi puncak klasemen.
Jika Viking FK menutup musim ini sebagai juara, maka mereka layak masuk menjadi peserta kualifikasi Liga Champions.
Namun jika Viking FK menutup musim ini berada di posisi kedua atau ketiga, mereka akan masuk sebagai peserta kualifikasi Liga Konferensi Eropa.
Tentu ini akan menjadi peningkatan bagi Viking FK, yang musim lalu hanya finish di urutan 11.
Beralih ke Liga Belgia dari kabar Sandy Walsh yang akhirnya kembali merumput pasca-cedera.
Diketahui Sandy Walsh mendapatkan cedera saat sesi latihan sebelum FIFA Matchday Juni 2023 melawan Palestina dan Argentina.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.