Update Cedera Pemain Persib: 2 Pilar Out, 3 Amunisi Sudah Ikut Latihan Terakhir
Update kondisi terkini pemain Persib menjelang laga kontra RANS Nusantara United dalam lanjutan pekan ke-10 Liga 1 2023/2024.
Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Perjalanan Persib Bandung berlika-liku hingga pekan ke-9 Liga 1 2023/2024 (20/8/2023) lalu.
Walhasil beberapa pemain Persib harus berjuang hingga mengalami cedera ringan.
Sehingga untuk laga Persib di Liga 1 pekan ini kondisinya belum dapat dipastikan.
Persib dijadwalkan bakal menjamu RANS Nusantara United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (26/8/2023).
Skuad Maung Bandung dalam tren apik setelah menang pada laga terakhir.
Persib mampu mengalahkan PSIS melalui dua gol penalti Marc Klok.
Laga yang berakhir dengan skor 2-1 itu merupakan tiga poin perdana Bojan Hodak sebagai pelatih utama.
Adapun selama menggantikan Luis Milla, Bojan Hodak telah membukukan masing-masig satu kemenangan, kekalahan serta hasil imbang.
Torehan laga terakhir dapat membawa Persib lebih lega dari jeratan zona degradasi.
Persib kini bertengger di urutan ke-14 klasemen sementara.
Sebelumnya, selama dua pekan Persib telah terjerat di zona degradasi, posisi ke-16 klasemen.
Baca juga: Buntut Ricuh Suporter PSIS dan Persib, Menpora Ancam Aturan Lebih Tegas, Klub Didegradasi?
Namun kondisi saat ini belum sepenuhnya aman untuk Persib.
Jarak antara Persib dan zona degradasi klasemen masih kian dekat.
Terlebih untuk laga kedepan, Persib diprediksi bakal kehilangan segenap pilar.