Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Liga 1: Terima Pinangan Arema FC, Fernando Valente Sebut Keputusan Gila Tangani Singo Edan

Fernando Valente yang baru saja ditunjuk sebagai pelatih Arema FC menganggap keputusannya menerima pinangan Singo Edan seperti hal yang gila.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Liga 1: Terima Pinangan Arema FC, Fernando Valente Sebut Keputusan Gila Tangani Singo Edan
Instagram @Aremafcofficial
Skuad Arema FC berkumpul di tengah lapangan sebelum pertandingan Liga 1 2023. Fernando Valente yang baru saja ditunjuk sebagai pelatih Arema FC menganggap keputusannya menerima pinangan Singo Edan seperti hal yang gila. 

TRIBUNNEWS.COM - Pendapat menarik disampaikan oleh Fernando Valente yang baru saja didapuk sebagai pelatih anyar Arema FC.

Fernando Valente menganggap alasan dirinya menerima pinangan Arema FC lantaran suka dengan tantangan.

Bahkan, pelatih asal Portugal itu menyebut kesempatan melatih Arema FC seperti keputusan yang gila.

Hal ini dikarenakan Arema FC saat ini masih terpuruk dalam mengarungi kompetisi Liga 1 2023/2024.

Baca juga: Sorotan Liga 1 Pekan Ini: Persib Bandung Cari Kado untuk Bobotoh, Peluang Arema FC Pecah Telur

Pesepak bola Arema FC, Arkhan Fikri (tengah) mengontrol bola dari pesepak bola Persis Solo, Arapenta Lingka Poerba dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 pekan 5 antara Persis Solo vs Arema FC di Stadion Sriwedari, Solo, Minggu (30/7/2023) sore. Persis Solo ditahan imbang Arema FC 1-1 (0-1). TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina
Pesepak bola Arema FC, Arkhan Fikri (tengah) mengontrol bola dari pesepak bola Persis Solo, Arapenta Lingka Poerba dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 pekan 5 antara Persis Solo vs Arema FC di Stadion Sriwedari, Solo, Minggu (30/7/2023) sore. Persis Solo ditahan imbang Arema FC 1-1 (0-1). TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina (TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina)

Status juru kunci klasemen saat ini masih dipegang Arema FC lantaran belum pernah menang dalam sembilan laga pembuka musim ini.

Tim berjuluk Singo Edan itu hanya mampu mendulang dua hasil imbang saja dari sembilan laga yang telah dilakoni.

Raihan dua poin akhirnya menempatkan Arema FC berada di dasar klasemen sementara Liga 1.

Berita Rekomendasi

Inkonsistensi, kepercayaan diri, dan kebergantungan terhadap pemain tertentu menjadi masalah pelik Arema FC musim ini.

Dan keberadaan Fernando Valente diharapkan bisa mengangkat performa Arema FC pada laga-laga kedepannya.

Calon pelatih baru Arema FC, Fernando Valente (kaca mata hitam), memantau laga pekan kesembilan Liga 1 2023 antara Persija Jakarta melawan Arema FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (22/8/2023).
Calon pelatih baru Arema FC, Fernando Valente (kaca mata hitam), memantau laga pekan kesembilan Liga 1 2023 antara Persija Jakarta melawan Arema FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (22/8/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Tak mengherankan, jika ayah dari Ze Valente itu menyebut melatih Arema FC merupakan hal gila yang akhirnya ia terima.

"Saya menyadari bahwa ini tantangan besar, saya orangnya suka tantangan," ujar Valente dilansir We Aremania.

"Saya merasa ini akan menjadi keuntungan besar buat saya, karena bisa membuat sesuatu hal yang berbeda,"

"Saya memang sedikit gila, karena hanya pelatih gila yang mau menerima tantangan seperti ini," tambahnya.

Meskipun mendapat tantangan mudah, Valente percaya dirinya punya kualitas untuk menyelamatkan nasib Arema FC musim ini.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas