Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Daftar Keputusan Keliru Wasit di Final Piala AFFU23, AFF Masih Belum Mau Pakai VAR, Mau Gini Aja?

Pertandingan final Piala AFF U23 2023 meninggalkan beberapa catatan buruk. Terutama dengan kepemimpinan wasit pada laga yang digelar di Stadion Rayong

Penulis: Muhammad Barir
zoom-in Daftar Keputusan Keliru Wasit di Final Piala AFFU23, AFF Masih Belum Mau Pakai VAR, Mau Gini Aja?
Tangkapan layar Instagram/timnasday45
FOTO BERSAMA- Foto bersama wasit sebelum pertandingan final Piala AFF U23 2023. Pertandingan final timnas Indonesia u23 melawan Vietnam U23 dipimpin oleh Wasit Hiroki Kasahara asal Jepang, dengan Asisten Wasit 1, Kimsy Pisal dari Kamboja. 

TRIBUNNEWS.COM- Pertandingan final Piala AFF U23 2023 meninggalkan beberapa catatan buruk. Terutama dengan kepemimpinan wasit pada laga yang digelar di Stadion Rayong, Vietnam, Sabtu (26/8/2023) .

Netizen Indonesia menyoroti kepemimpinan wasit atas beberapa momen yang terjadi di lapangan saat laga final antara timnas Indonesia U23 melawan Vietnam U23.

Pertandingan final timnas Indonesia u23 melawan Vietnam U23 dipimpin oleh Wasit Hiroki Kasahara asal Jepang, dengan Asisten Wasit 1, Kimsy Pisal dari Kamboja.

Beberapa insiden di final Piala AFF U23 tersebut memperlihatkan beberapa momen yang terjadi luput dari pengamatan wasit.

Final laga di Asia Tenggara seringkali dalam tensi tinggi. Termasuk final SEA Games 2023 lalu ketika terjadi perkelahian. Hal itu bisa ditekan seandainya diterapkan VAR. Sehingga segala macam gerak-gerik para pemain di lapangan terpantau.

Itulah alasan mengapa VAR perlu diterapkan di turnamen AFF. Dunia sepak bola telah berkembang pesat. tidak seperti sekarang, sepak bola di Asia Tenggara masih mengandalkan sesuatu yang jadul.

Netizen Indonesia berharap agar AFF mau memperbaiki diri, agar ke depan insiden-insiden yang mencederai rasa fair play itu tidak terulang kembali.

BERITA REKOMENDASI

Berikut beberapa momen atau insiden yang terjadi yang luput dari pengamatan wasit meski tertangkap kamera.

1. Aksi Brutal Nguyen Hong Phuc Pukul Haykal Alhafiz

Momen ketika pemain Vietnam nomor 20, Nguyen Hong Phuc melompat dan menghalau bola, Namun diiringi tangan yang sengaja memukul pemain Indonesia nomor 15, Mohammmad Haykal Alhafiz.

Mohammmad Haykal Alhafiz sempat kesakitan setelah wajahnya terkenal pukulan Nguyen Hong Phuc.

Meski momen itu terlihat jelas dalam kamera, namun kejadian itu sama sekali tidak membuat wasit mengeluarkan kartu. 


Wasit Hiroki Kasahara tidak memberikan kartu kepada Nguyen Hong Phuc atas Momen yang bisa memicu keributan itu 

"Ini orang vietnam stress banget dah, mana lolos aja lagi ga kena pelanggaran berat dari wasit. Curiga bener ama wasit dari AFF ini" tulis netizen Indonesia.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas