Akal-akalan Barcelona Hindari Tuas Ekonomi Lagi, El Barca Temukan Cara Jitu
Barcelona memilih untuk mendatangkan pemain dengan kontrak kedaluwarsa dan peminjaman untuk menghindari masalah keuangan lainnya.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Aktifitas Barcelona pada deadline bursa transfer pemain membuahkan hasil cukup baik.
Barcelona berhasil mendatangkan Joao Felix dari Atletico Madrid saat bursa transfer pemain akan ditutup.
Namun, Barcelona tak mendatangkan Joao Felix dengan metode transfer permanen.
Barcelona hanya akan meminjam Joao Felix yang berubah layaknya musuh utama publik Atletico Madrid.
Baca juga: Manuver Transfer Barcelona di Deadline Transfer, Joao Cancelo & Joao Felix Sempurnakan Blaugrana
"Joao Felix ke Barcelona, here we go!" tulis Fabrizio Romano lewat Twitter pribadinya.
"Kesepakatan verbal tercapai dengan Atletico untuk skema peminjaman pemain."
"Tidak ada klausul pembelian yang ada dalam kontraknya," sambungnya.
Transfer Joao Felix ini tak cuma menunjukkan niat Barcelona untuk terus memperkuat tim.
Hal tersebut juga memberikan tanda adanya pergeseran taktik yang digunakan El Barca dalam mendatangkan pemain.
Mereka tak mau lagi jor-joran mengeluarkan uang sebagaimana yang mereka lakukan beberapa musim ke belakang.
Barcelona memiliki cara lain untuk tetap memperkuat timnya.
El Barca lebih memaksimalkan skema peminjaman pemain sebagai salah satu opsi.
Selain itu, mereka juga gemar mendatangkan pemain yang berstatus bebas transfer.
Hal tersebut tercermin dalam sebagian besar pemain yang didatangkan musim ini.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.