Solskjaer Menyesal Bawa Pulang Ronaldo ke MU: Susah Payah Rekrut dari Juventus Malah Dibuang Percuma
Mantan pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer menyesal datangkan kembali Cristiano Ronaldo jika ujung-ujungnya hanya disia-siakan.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri
OLI SCARFF / AFP
Manajer Manchester United asal Norwegia Ole Gunnar Solskjaer (kiri) memeluk striker Manchester United asal Portugal Cristiano Ronaldo (kanan) setelah pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Newcastle di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 11 September 2021. Manchester United memenangkan pertandingan 4-1. Mantan pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer menyesal datangkan kembali Cristiano Ronaldo jika ujung-ujungnya hanya disia-siakan.
Di bawah asuhan Erik ten Hag, masa depan Ronaldo kian abu-abu.
Tak menjadi pilihan utama membuat Ronaldo mulai geram dan akhirnya memilih hengkang dari MU.
Kini, Al Nassr menjadi pelabuhan sang megabintang setelah pergi dari Old Trafford dan menikmati karier gemilangnya besama klub asal Liga Arab Saudi itu.
Bahkan bersama Al Nassr, Ronaldo sukses mempersembahkan satu trofi yaitu Piala Klub Arab saat mengandaskan Al Hilal pada partai finalnya dengan skor 1-2.
Sementara Ole sendiri kini masih berstatus tanpa klub.
(Tribunnews.com/Ali)
Berita Rekomendasi