Hasil Atletico Madrid vs Real Madrid: Kalah 3-1, Los Blancos Telan Kekalahan Perdana di Liga Spanyol
Atletico Madrid sukses pecundangi Real Madrid dengan skor 3-1 dalam lanjutan Liga Spanyol pekan keenam pada Senin (25/9/2023).
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Wahyu Gilang Putranto
Tim tuan rumah. ATM menggunakan formasi bertahanan 5-3-2 dengan menempatkan duet maut Morata dan Giezmann.
Sedangkan Real Madrid menggunakan formasi 4-3-3.
Baru berjalan empat menit, ATM sukses membuka keran golnya lewat kaki Morata setelah menerima umpan matang dari Samuel Lino.
Skor 1-0 untuk ATM.
Menilik statistik menit 10, Real Madrid mampu tampil mendominasi mengemas 60 persen ball possession.
Keasyikan menyerang membuat gawang Real Madrid kembali di bobol.
Pada menit ke-18, Antoine Griezmann sukses merobek jala Real Madrid lewat sundulan setelah meneruskan umpan dari Saul Niguez.
Skor 2-0 untuk ATM.
Hampir saja Real Madrid mendapat hadiah penalti (33'). Naas wasit laga itu menganggapnya tak melihat pelanggaran dari ATM di dalam kotak penalti.
Selang dua menit, Real Madrid mampu memperkecil jarak oleh Toni Kross berkat tendangan jarak jauhnya dari luar kotak 16 (35').
Skor 2-1, Real Madrid makin mengejar.
Luka Modric melakukan rebound tetapi tendangannya mampu diblok (40').
Pada menit ke-43, Real Madrid hampir saja menyamakan kedudukan.
Naas gol Camavinga itu dianulir karena terlebih dahulu terkena offside.