Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Rindu Pelatih Ipswich kepada Elkan Baggott Dibalas Kabar Cedera dari Timnas Indonesia

Pelatih Ipswich Town, Kieran McKenna, legowo menerima kabar pahit dari Timnas Indonesia soal cederanya Elkan Baggott di FIFA Matchday.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Rindu Pelatih Ipswich kepada Elkan Baggott Dibalas Kabar Cedera dari Timnas Indonesia
/Muhammad Nursina
Pesepak bola Timnas Indonesia, Elkan Baggott melakukan selebrasi usai mencetak gol saat melawan China Taipei dalam ajang kualifikasi Piala Asia U23 2024 grup K di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9/2023) malam. Timnas Indonesia menang telak dengan skor 9-0. Tribun Solo/Muhammad Nursina 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Ipswich Town, Kieran McKenna, hanya bisa legowo mendapatkan kabar salah satu pemain andalannya, Elkan Baggott, mengalami cedera setelah melakoni laga FIFA Matchday di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Elkan Baggott diketahui mengalami cedera saat bek Timnas Indonesia itu membantu skuad asuhan Shin Tae-yong mengalahkan Brunei Darussalam.

Baggott membawa oleh-oleh virus FIFA ke markas Ipswich Town, di mana sang pelatih sedang kehilangan dirinya.

Virus FIFA merupakan istilah untuk cedera yang didapat pemain saat membela tim nasional pada jeda internasional FIFA.

Baca juga: Relaksasi Ala Elkan Baggott, Shopping di Mall sebelum Laga Timnas Indonesia vs Brunei

Elkan baru saja membela Timnas Indonesia dalam agenda dua leg melawan Brunei Darussalam di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Namun, ia hanya berpartisipasi pada leg pertama, Kamis (12/10/2023) yang berkesudahan kemenangan 6-0 untuk Timnas Indonesia.

Bek yang akan berulang tahun ke-21 pada 23 Oktober itu dapat tampil penuh pada laga tersebut, mempersembahkan clean sheet bersama Rizky Ridho.

Berita Rekomendasi

Ia baru divonis tak cukup fit untuk bermain pada leg kedua, Selasa (17/10/2023), saat Fachruddin Aryanto menggantikan tempatnya.

Kabar tersebut menjadi pukulan bagi Ipswich Town, klub Liga Inggris yang menantikan kedatangan bek muda terbaiknya.

Biarpun belum pernah bermain di Divisi Championship, pelatih Kieran McKenna menganggap penting kehadiran Elkan.

Kieran McKenna selalu memberikan jatah main di Carabao Cup kepada Elkan, meliputi tiga laga melawan Bristol Rovers, Reading, dan Wolves.

Pelatih tim utama Inggris Manchester United Michael Carrick (kiri) berbicara dengan pelatih tim utama Manchester United Irlandia Utara Kieran McKenna saat para pemain melakukan pemanasan menjelang pertandingan sepak bola semifinal Piala FA Inggris antara Manchester United dan Chelsea di Stadion Wembley di London, pada 19 Juli 2020.
Pelatih tim utama Inggris Manchester United Michael Carrick (kiri) berbicara dengan pelatih tim utama Manchester United Irlandia Utara Kieran McKenna saat para pemain melakukan pemanasan menjelang pertandingan sepak bola semifinal Piala FA Inggris antara Manchester United dan Chelsea di Stadion Wembley di London, pada 19 Juli 2020. (ALASTAIR GRANT / POOL / AFP)

Teranyar, McKenna tengah menanti kedatangan Elkan setelah pertandingan ajang Championship melawan Rotherham.

Laga tersebut digelar Jumat malam, sehingga tertutup peluang bagi Elkan yang menempuh penerbangan jauh untuk dilibatkan.

"Ini pekan yang pendek dan kami belum mempunyai grup (pemain) keseluruhan," tutur McKenna dikutip dari Twtd.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas