Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Respons Shin Tae-yong seusai Coret Malik Risaldi hingga Asnawi dari Skuad Timnas Indonesia

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong merespons terkait pencoretan Asnawi Mangkualam dan beberapa pemain lainnya lawan Jepang dan Arab Saudi.

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Respons Shin Tae-yong seusai Coret Malik Risaldi hingga Asnawi dari Skuad Timnas Indonesia
PSSI/
Pesepak bola Timnas Indonesia Malik Risaldi menggiring bola saat bertanding melawan Timnas Bahrain dalam laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Nasional Bahrain, Kamis (10/10/2024). Pertandingan berakhir seri 2-2. TRIBUNNEWS/PSSI 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong akhirnya merespons terkait pencoretan Asnawi Mangkualam dan beberapa pemain lainnya untuk melawan Jepang dan Arab Saudi.

Selain Asnawi, Malik Risaldi, Ernando Ari, Wahyu Prasetyo, dan Dimas Drajad juga dicoret Shin Tae-yong.

Diketahui, PSSI telah merilis 27 pemain Timnas Indonesia untuk melawan Jepang dan Arab Saudi pada lanjutan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Dijadwalkan Timnas Indonesia akan melawan Jepang pada 15 November, kemudian empat hari berselang giliran lawan Arab Saudi pada 19 November 2024.

Adapun dua pertandingan tersebut bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Pesepak bola Timnas Indonesia foto bersama sebelum melawan China pada pertandingan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Qingdao Youth Football, Qingdao, China, Selasa (15/10/2024). Indonesia kalah dengan skor 1-2 dalam pertandingan itu. TRIBUNNEWS/HO/PSSI
Pesepak bola Timnas Indonesia foto bersama sebelum melawan China pada pertandingan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Qingdao Youth Football, Qingdao, China, Selasa (15/10/2024). Indonesia kalah dengan skor 1-2 dalam pertandingan itu. TRIBUNNEWS/HO/PSSI (PSSI/)

Kini menjelang dua laga tersebut, Timnas Indonesia merilis 27 pemain pilihan Shin Tae-yong untuk melawan Jepang dan Arab Saudi.

Namun menariknya, beberapa pemain andalan yang sebelumnya selalu menjadi langganan justru absen.

Berita Rekomendasi

Terdapat lima pemain yang tidak dipanggil Shin Tae-yong dari nama-nama yang dibawa saat melawan Bahrain dan China bulan Oktober lalu.

Kelima pemain tersebut diantaranya Asnawi Mangkualam, Malik Risaldi, Ernando Ari, Wahyu Prasetyo, dan Dimas Drajad.

Kelima pemain itu rupanya mengalami cedera saat membela klubnya masing-masing.

Kini pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pun merespons soal pencoretan kelima pemain tersebut.

Dikatakan Shin Tae-yong, ia tidak ingin memaksakan pemain tersebut untuk membela Timnas Indonesia.

Pesepak bola Timnas Indonesia Malik Risaldi menggiring bola saat bertanding melawan Timnas Bahrain dalam laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Nasional Bahrain, Kamis (10/10/2024). Pertandingan berakhir seri 2-2. TRIBUNNEWS/PSSI
Pesepak bola Timnas Indonesia Malik Risaldi menggiring bola saat bertanding melawan Timnas Bahrain dalam laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Nasional Bahrain, Kamis (10/10/2024). Pertandingan berakhir seri 2-2. TRIBUNNEWS/PSSI (PSSI/)

Baca juga: Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia Lawan Jepang & Arab Saudi, Asnawi Out, Hubner & 2 Sayuri Comeback

"Ya mereka tidak saya panggil karena mengalami cedera," kata Shin Tae-yong dikutip dari BolaSport.com, Sabtu (2/11/2024).

"Asnawi Mangkualam cedera hamstring, Wahyu Prasetyo ada robekan di betis, dan Malik Risaldi juga sama mengalami cedera."

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas