Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jorginho Tolak Jabat Tangan Dengan Jamaal Lascelles Usai Arsenal Kalah Dari Newcastle

Jamaal Lascelles, angkat suara keras setelah dia ditolak jabatan tangan usai kemenangan kontroversial timnya atas Arsenal.

Penulis: Toni Bramantoro
zoom-in Jorginho Tolak Jabat Tangan Dengan Jamaal Lascelles Usai Arsenal Kalah Dari Newcastle
repro sportbible
Jorginho Tolak Jabat Tangan Dengan Jamaal Lascelles Usai Arsenal Kalah Dari Newcastle 

TRIBUNNEWS.COM, NEWCASTLE - Pemain Newcastle United, Jamaal Lascelles, angkat suara keras setelah dia ditolak jabatan tangan usai kemenangan kontroversial timnya atas Arsenal.

Pada pertandingan yang berlangsung hari Sabtu lalu, Newcastle berhasil mengalahkan Arsenal dengan skor 1-0, dimana satu-satunya gol dalam pertandingan tersebut dicetak oleh Anthony Gordon.

Gol Yang Jadi Pusat Perdebatan

Gol tersebut menjadi pusat perdebatan akibat pemeriksaan VAR yang kontroversial. Gol Gordon dinyatakan sah karena adanya 'celah' dalam aturan.

Manajer Arsenal, Mikel Arteta, sangat marah dengan keputusan tersebut dan memberikan wawancara pasca pertandingan yang penuh emosi.

Kapten Newcastle, Jamaal Lascelles, juga merasa tidak puas setelah peluit panjang pertandingan karena dia menilai perilaku Jorginho sebagai 'tidak dapat diterima' setelah pertandingan yang penuh gairah itu.

Dia mengkritik gelandang Italia tersebut karena tidak bersedia berjabat tangan dengannya setelah pertandingan, sambil menyatakan bahwa dia tidak pernah akan menolak jabatan tangan dari kapten lawan.

Foto-foto menunjukkan bek Newcastle tersebut mengulurkan tangan ke pemain Arsenal, namun Jorginho terlihat berjalan menjauh tanpa merespons.

Berita Rekomendasi

"Jorginho tidak ingin berjabat tangan setelah pertandingan. Apapun yang terjadi di lapangan - konflik atau apapun - seharusnya kita menunjukkan sportivitas dan berjabat tangan. Dia tidak melakukannya, jadi saya sangat senang kami mengalahkan mereka. Pemain seperti itu, menurut saya, perilakunya tidak dapat diterima. Banyak dari mereka pergi tanpa berjabat tangan di akhir pertandingan," jelas Jamaal Lascelles.

Jamaal Lascelles juga menambahkan, dirinya mencoba untuk mengajak Jorginho berjabat tangan, tapi dia tidak mau! Tentu saja ia sangat kesal, itu tidak bisa diterima.

"Saya tidak pernah akan menolak jabatan tangan kapten lawan, tidak mungkin," ujarnya.

Ketika ditanya apakah dia merasa bahwa Newcastle telah mencatat kemenangan yang cukup berarti, Lascelles menjawab, "Ya, terutama dengan sikap mereka juga."

Dalam pertandingan tersebut, Newcastle berhasil memberikan kekalahan pertama bagi Arsenal dalam kompetisi liga musim ini.

Dengan kemenangan ini, tim besutan Eddie Howe menempati peringkat keenam dalam klasemen, hanya terpaut empat poin di belakang Arsenal yang duduk di peringkat lima dengan 24 poin.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
15
11
3
1
31
13
18
36
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas