Syarat yang Harus Dijalani Man United jika Ingin Lolos ke 16 Besar Liga Champions, Ini Skenarionya
Ada 2 syarat yang dijalani MU apabila ingin lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Sapu bersih kemenangan dan berharap Copenhagen raih hasil minor.
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Nanda Lusiana Saputri
Jika hasil Copenhagen vs Munchen berakhir dengan hasil seri atau imbang, MU masih bisa lolos meski di laga terakhir nantinya juga menang melawan Galatasaray.
Nantinya, poin Copenhagen hanya bertambah empat poin saja, sehingga mentok di 8 poin.
Dengan demikian, MU akan lebih berhak posisi diatasnya dan akan lolos ke 16 besar dengan status sebagai runner up.
Skenario Lain
1. Imbang Lawan Galatasaray
Di matchday kelima, MU akan melawan Galatasaray di Turki, sedangkan FC Copenhagen melawan Bayern Munchen.
Jika menang, mereka bisa naik sebagai runner up dengan enam poin dengan catatan Copenhagen gagal menang di laga lain.
Jika MU meraih hasil imbang, maka penentuan siapa yang lolos ke 16 besar akan ditentukan di matchday keenam.
MU nantinya akan memiliki empat poin dan Galatasaray akan memiliki lima poin.
Jika FC Copenhagen imbang atau kalah dari Bayern, maka jarak antara MU dengan kedua rivalnya tidak lebih dari satu poin. Sehingga peluang lolos ke 16 besar masih ada.
Namun jika MU kalah di kandang Galatasaray nanti, maka MU harus melupakan mereka bisa lolos ke babak 16 besar.
2. Penentuan Matchday Ke-enam
Jika MU kalah di matchday keenam melawan Munchen, mereka tetap bisa lolos asalkan di laga keempat sebelumnya sudah menang lawan Galatasaray.
Namun mereka lagi-lagi mesti berharap laga Galatasaray vs FC Copenhagen berakhir imbang.