Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Rekap Transfer Persebaya: Paulo Victor Dihapus, Striker Anyar Tinggal Tunggu Waktu

Simak rekap transfer pemain Persebaya, Bajul Ijo segera cari solusi melempemnya striker. Hapus Paulo Victor datangkan Paulo Henrique

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Rekap Transfer Persebaya: Paulo Victor Dihapus, Striker Anyar Tinggal Tunggu Waktu
Instagram @officialpersebaya
Pemain Persebaya, Dusan Stevanovic (depan), Paulo Victor (tengah), dan Bruno Moreira (belakang) - Simak rekap transfer pemain Persebaya, Bajul Ijo segera cari solusi melempemnya striker. Hapus Paulo Victor datangkan Paulo Henrique 

TRIBUNNEWS.COM - Update rekap transfer pemain Persebaya Surabaya di jendela transfer paruh musim Liga 1 2023/2024.

Diketahui, Persebaya memiliki PR besar soal urusan striker.

Persebaya yang memiliki tujuan menjadi juara musim ini bak tersandung dengan melempemnya striker mereka.

Ya, Paulo Victor yang digadang jadi ujung tombak Persebaya justru tak bertaji di putaran pertama musim ini.

PV-sapaan Paulo Victor hanya menyumbangkan satu gol untuk Persebaya sepanjang putaran pertama.

Padahal PV sempat gacor setelah didatangkan Persebaya pada putaran kedua musim lalu.

Sejak masuk pada pekan 15, Paulo Victor langsung menyumbangkan gol pertamanya.

BERITA REKOMENDASI

Sepanjang putaran kedua musim lalu, PV memberikan tujuh gol dan dua assist.

Sayangnya PV tak bisa mengulangi kejayaannya dan mau tak mau harus disingkirkan.

Baca juga: Rekap Transfer Persebaya: Paulo Victor Enggan Dipinjamkan, Hilal Pemain Baru Belum Terlihat

Persebaya kini tak lagi mendaftarkan nama Paulo Victor pada situs resmi ligaindonesiabaru.com.

Nama pemain asal Brasil tersebut tak terlihat dalam skuad Persebaya di putaran kedua.

Pemain asing Persebaya yang resmi terdaftar ada enam, yakni Bruno Moreira, Yan Victor, Sho Yamamoto, Ze Valente, Song Ui-yong, dan Dusan Stevanovic.


Satu dari enam pemain tersebut dikabarkan akan dicoret satu lagi untuk mengisi striker baru.

Setelah menghapus PV, Persebaya harus mengisi slot striker murni.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas