Rekap Hasil Kualifikasi EURO 2024 Senin 20 Nov, Portugal Sempurna di Grup J, Spanyol Juara Grup A
Hasil pertandingan kualifikasi Euro 2024 yang digelar malam tadi, Portugal menang 2-0 atas Islandia, dan Spanyol unggul 3-1 atas Georgia.
Penulis: Muhammad Barir
Rekap Hasil Kualifikasi EURO 2024 Senin 20 Nov, Portugal Sempurna di Grup J, Spanyol Juara Grup A
TRIBUNNEWS.COM- Hasil pertandingan kualifikasi Euro 2024 yang digelar malam tadi, Portugal menang 2-0 atas Islandia, dan Spanyol unggul 3-1 atas Georgia.
Dua gol Portugal masing-masing dicetak oleh Bruno Fernandes dan Ricardo Horta. Dengan kemenangan itu maka Portugal tampil sempurna di kualifikasi Euro 2024.
Dari 10 pertandingan Kualifikasi Euro 2024 di Grup J, Portugal meraih 10 kemenangan dan kokoh di puncak klasemen grup J.
Spanyol menang 3-1 atas Georgia, gol Spanyol masing-masing dicetak oleh R. Le Normand pada menit 4', F. Torres menit Ke-55', dan L. Lochoshvili (bunuh diri) menit Ke-72.'
Satu-satunya gol balasan Georgia dicetak oleh Khvicha Kvaratskhelia pada menit Ke-10.
Hasil ini menjadikan tim Matador menempati puncak klasemen grup A dengan 21 poin.
Spanyol meraih 7 kemenangan dari 8 pertandingan yang sudah digelar.
Skotlandia bermain imbang 3-3 melawan Norwegia, mereka berada di peringkat kedua klasemen grup A dengan 17 poin.
Hasil-hasil pertandingan lainnya adalah laga di Grup G, Hungaria menang 3-1 atas Montenegro sekaligus memastikan Hungaria juara grup G.
Serbia bermain imbang 2-2 Bulgaria, memastikan Serbia mendampingi Hungaria sebagai dua tim teratas dari grup G.
Di grup F, Belgia menempati puncak klasemen setelah Belgia menang 5-0 atas Azerbaijan.
Pada pertandingan di grup F lainnya, Swedia tetap berada di peringkat 3 klasemen meski mereka menang 2-0 atas Estonia.
Di grup J, Bosnia menempati peringkat kelima setelah kalah 1-2 dari Slovakia yang menjadi runner-up grup J.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.