Bhayangkara FC vs Persija: Mario Gomez Antisipasi Pergerakan Riko Simanjuntak
Mario Gomez menyebut Persija Jakarta yang bakal jadi lawan mainnya pada pertandingan pekan ke-20 Liga 1 2023/2024 merupakan tim yang bagus.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pelatih Bhayangkara FC, Mario Gomez menyebut Persija Jakarta yang bakal jadi lawan mainnya pada pertandingan pekan ke-20 Liga 1 2023/2024 merupakan tim yang bagus.
Salah satu pemain yang bakal diwaspadai, yakni Riko Simanjuntak.
Menurutmu, Riko punya pergerakan yang membahayakan saat menyerang.
“Saya tahu mereka adalah tim bagus. Ada Riko, dia penyerang bagus, dia pemain berpengalaman, untuk kami penting untuk tidak kebobolan gol di kandang kami,” kata Mario Gomez dalam sesi pre-match conference di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (26/11/2023).
Eks pelatih Persib Bandung tersebut bahkan menyebut bahwa Bhayangkara FC kini merupakan tim yang berbeda.
Pasalnya, tim berjuluk The Guardian ini sudah dihuni beberapa pemain anyar berkualitas yang siap ditampilkan saat menjamu Persija Jakarta.
Pemain-pemain baru baik lokal maupun asing yang diboyong Bhayangkara FC pada putaran kedua ini, yakni Marcelo Herrera, Zulfahmi Arifin, Witan Sulaeman, Osvaldo Haay, Putu Gede, Andik Rendika Rama, Arif Satria, Muhammad Al Amin Syukur dan Junior Brandao.
“Kami menghormati Persija Jakarta tentu saja, tapi juga mereka harus menghormati kami, karena sekarang kami adalah tim yang berbeda,” tegas Mario Gomez.
Pertandingan Bhayangkara FC vs Persija Jakarta bakal bergulir di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (27/11/2023).
Laga kendang ini sangat penting bagi Bhayangkara FC yang masih berada di dasar klasemen yang mengemas sembilan poin dari 19 pertandingan.