Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Spanyol: Brace Rodrygo & Gol Bellingham Bawa Real Madrid ke Singgasana Klasemen LaLiga

Hasil Liga Spanyol pekan 14, Real Madrid mengatasi perlawanan Cadiz dengan skor telak 3-0, Senin (27/11/2023) dinihari WIB.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Hasil Liga Spanyol: Brace Rodrygo & Gol Bellingham Bawa Real Madrid ke Singgasana Klasemen LaLiga
CRISTINA QUICLER / AFP
Penyerang Real Madrid Brasil # 11 Rodrygo (2 kanan) merayakan gol pembuka selama pertandingan sepak bola liga Spanyol antara Cadiz CF dan Real Madrid CF di stadion Nuevo Mirandilla di Cadiz pada 26 November 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Liga Spanyol pekan 14, Real Madrid mengatasi perlawanan Cadiz dengan skor telak 3-0, Senin (27/11/2023) dinihari WIB.

Berlangsung di Estadio Nuevo Mirandilla, tim asuhan Carlo Ancelotti membuka kemenangan melalui gol Rodrygo pada menit 14.

Pemain asal Brasil berusia 22 tahun itu menggandakan keunggulan Real Madrid di awal babak kedua ditambah sebiji gol dari kaki Jude Bellingham.

Hasil ini membawa Real Madrid ke singgasana klasemen Liga Spanyol untuk menggeser Girona, dan unggul 4 poin dari Barcelona (4) dalam persaingan gelar juara.

Di sisi lain, Jude Bellingham kian nyaman di daftar teratas peraih sepatu emas (top skor) Liga Spanyol dengan koleksi 10 gol dari 14 pekan.

Unggul satu gol atas Griezmann (Atletico Madrid) dan dua angka dari Gerard Moreno (Villarreal).

Baca juga: Plot Twist Roberto De Zerbi: Batal ke AC Milan, Real Madrid pun Jadi

Jalannya Pertandingan

Tim asuhan Carlo Ancelotti memulai laga dengan serangan dari Rodrygo pada menit kedua.

Berita Rekomendasi

Tendangan lemah pemain Brasil itu masih bisa diantisipasi oleh Conan Ledesma, kiper Cadiz.

Pada menit ketiga, wasit Guillermo Cuadra mengeluarkan kartu kuning pertama untuk Valverde menyusul pelanggaran keras terhadap pemain Cadiz.

Tak lama berselang, tuan rumah berpeluang unggul dari tendangan bebas Javi Hernandez.

Namun sayang, bola masih melebar tipis dari gawang.

Real Madrid akhirnya membuka keunggulan lebih dulu pada menit 14.

Aksi individu Rodrygo menghancurkan pertahanan Cadiz. Dia melewati beberapa pemain sebelum lepaskan tendangan yang mengarah ke sudut atas gawang.

Skor 0-1 untuk Real Madrid.

Setelah itu, kedua tim silih berganti menyerang dan menciptakan peluang tetapi tidak membuahkan hasil hingga pertengahan babak pertama.

Pada menit 32, Cadiz mendapat peluang dari tendangan bebas yang tidak jauh dari kotak penalti di sisi kanan.

Bola tendangan Lucas Pires mengarah ke gawang Lunin, namun masih melebar.

Real Madrid main lebih bersabar, satu dua sentuhan antar pemain mengandalkan transisi untuk membuka ruang.

Pola tersebut diiringi sesekali tusukan melalui sisi tengah hingga mendapat tendangan bebas pada menit 36.

Toni Kroos yang mengambil kesempatan memberikan umpan ke kotak penalti, namun dapat diblok pemain Cadiz dan menghasilkan tendangan penjuru untuk Real Madrid.

Hingga jeda babak pertama, tak ada gol tambahan yang tercipta, Real Madrid unggul satu gol dari tim tuan rumah.

Baca juga: Lionel Scaloni Menuju Real Madrid, Media Spanyol Klaim Los Blancos Sudah Temukan Pengganti Ancelotti

Rodrygo merayakan gol bersama rekannya, Real Madrid kalahkan Cadiz
Penyerang Real Madrid Brasil # 11 Rodrygo (2 kanan) merayakan gol pembuka selama pertandingan sepak bola liga Spanyol antara Cadiz CF dan Real Madrid CF di stadion Nuevo Mirandilla di Cadiz pada 26 November 2023.

Di awal babak kedua, Real Madrid hampir menambah keunggulan dari kaki Rodrygo.

Berawal dari umpan terobosan Bellingham ke sisi tengah kotak penalti, Rodrygo menchip bola untuk lewati adangan Ledesma.

Namun, bola terlalu keras ke sisi tepi gawang dan ia tak mampu mengejar bola.

Gol kedua Real Madrid akhirnya lahir pada menit 64.

Lagi-lagi dari kaki Rodrygo.

Berawal dari serangan balik, pemain Real Madrid langsung menyerang kotak pertahanan Cadiz yang ditinggal beberapa pemainnya.

Luca Modric yang menggiring bola ke sisi tengah lapangan memberi umpan kepada Rodrygo.

Pemain berusia 22 tahun itu akselerasi ke dalam kotak penalti, lewati pemain Cadiz dan menembak ke sisi sempit kiri gawang.

Skor 0-2 untuk tim berjuluk Los Blancos itu.

Tak berselang lama, Cadiz punya kans untuk memperkecil ketertinggalan.

Sayangnya, sontekan Maximiliano Gomez di dalam kotak penalti masih terlalu lemah dan jatuh tepat ke arah Lunin.

Real Madrid kian digdaya. Jude Bellingham tak mau ketinggalan mencatatkan namanya di papan skor pertandingan.

Umpan pendek Rodrygo dimaksimalkan dengan baik oleh mantan pemain Dortmund itu.

Bellingham merangsek masuk kotak 16, dia melepaskan tendangan mendatar dengan kaki kiri yang mengarah ke tiang jauh.

Skor 0-3 untuk tim asuhan Ancelotti.

Hingga peluit panjang dibunyikan, tak ada lagi gol tambahan yang tercipta, Real Madrid menang 3-0 atas Cadiz untuk naik ke singgasana klasemen Liga Spanyol.

Baca juga: Virus FIFA Malah Bikin Real Madrid Cuan, Hikmah di Balik Cederanya Camavinga dan Vinicius

Pemain Real Madrid, Rodrygo merayakan gol keduanya ke gawang Cadiz
Pemain depan Real Madrid asal Brasil Rodrygo merayakan gol keduanya selama pertandingan sepak bola liga Spanyol antara Cadiz CF dan Real Madrid CF di stadion Nuevo Mirandilla di Cadiz pada 26 November 2023.

Susunan pemain

Cadiz

Ledesma, Zaldua, Fali, Chust, Hernandez, Navarro, Ruben Alcaraz, Alex Fernandez, Lucas Pires, C Ramos, Roger.

Pelatih: Sergio

Real Madrid

Lunin, Carvajal, Nacho, Rudiger, Mendy, Valverde, Kroos, Modric, Bellingham, Joselu, Rodrygo.

Pelatih: Carlo Ancelotti

(Tribunnews.com/Sina)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Atlético Madrid
18
12
5
1
33
12
21
41
2
Real Madrid
18
12
4
2
41
18
23
40
3
Barcelona
19
12
2
5
51
22
29
38
4
Athletic Club
19
10
6
3
29
17
12
36
5
Villarreal
18
8
6
4
34
30
4
30
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas