Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Markas Arsenal Sulit Ditaklukkan, Pawangnya Stadion Emirates Bernama William Saliba

Di balik keangkeran Stadion Emirates yang merupakan markas kebesaran Arsenal, ada peran William Saliba yang menjadi pawang utamanya.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Markas Arsenal Sulit Ditaklukkan, Pawangnya Stadion Emirates Bernama William Saliba
GLYN KIRK / AFP
Di balik keangkeran Stadion Emirates yang merupakan markas kebesaran Arsenal, ada peran William Saliba yang menjadi pawang utamanya. 

TRIBUNNEWS.COM - Keangkeran Stadion Emirates musim ini kian terjaga setelah Arsenal mengalahkan Wolves, Sabtu (2/12/2023) tadi malam.

Dalam laga bertajuk pekan 14 Liga Inggris, Arsenal menegaskan statusnya sebagai raja kandang musim ini.

Bermain melawan Wolves di Stadion Emirates, Arsenal berhasil mengamankan tiga poin kemenangan.




Gol dari Bukayo Saka (6') dan Martin Odegaard (13') memastikan Arsenal menang atas Wolves dengan skor 2-1.

Kemenangan melawan Wolves memiliki banyak arti bagi Arsenal besutan Mikel Arteta.

Baca juga: Hasil Liga Inggris: Bukayo Saka Salip Gol Fabregas, Arsenal Makin Kedinginan di Pucuk

Gelandang Arsenal Inggris #07 Bukayo Saka merayakan mencetak gol pembuka selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Arsenal dan Wolverhampton Wanderers di Stadion Emirates di London pada 2 Desember 2023.
Gelandang Arsenal Inggris #07 Bukayo Saka merayakan mencetak gol pembuka selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Arsenal dan Wolverhampton Wanderers di Stadion Emirates di London pada 2 Desember 2023. (GLYN KIRK / AFP)

Contohnya, kemenangan tersebut memiliki arti mempertegas posisi Arsenal sebagai pemuncak klasemen Liga Inggris.

Tambahan tiga poin melawan Wolves membuat Arsenal memantapkan diri di pucuk klasemen dengan raihan 33 poin.

BERITA TERKAIT

Kini, Arsenal berjarak empat poin dari Manchester City yang membayangi dari posisi kedua.

Lebih dari itu, arti penting kemenangan Wolves bagi Arsenal yakni mempertegas status raja kandang.

Arsenal tercatat belum pernah kalah sekalipun saat menjamu lawan-lawannya di Stadion Emirates.

Baik di kompetisi Liga Inggris dan Liga Champions, Arsenal tidak pernah kalah di Stadion Emirates.

Di Liga Inggris, Arsenal menyandang status sebagai tim terbaik dalam laga kandang hingga matchday ke-14.

Selebrasi kemenangan Mikel Arteta seusai Arsenal kalahkan Wolves dengan skor 2-1 di Stadion Emirates, Sabtu (2/12/2023).
Selebrasi kemenangan Mikel Arteta seusai Arsenal kalahkan Wolves dengan skor 2-1 di Stadion Emirates, Sabtu (2/12/2023). (GLYN KIRK / AFP)

Dari delapan laga kandang yang telah dimainkan Arsenal pada musim ini.

Nyatanya, tim Meriam London belum pernah sekalipun menelan pahitnya kekalahan.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas