Nilai Pasar Bek Timnas Indonesia Turun Rp1,73 Miliar Jelang Piala Asia 2023
Total penurunan harga pasar Jordi Amat pada update 18 Desember 2023 mencapai Rp1,73 miliar.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Harga pasar bek Timnas Indonesia, Jordi Amat mengalami penurunan jelang keikutsertaannya di Piala Asia 2023.
Menurut laporan Transfermarkt, harga pasar Jordi Amat saat ini berada di kisaran Rp13,91 miliar.
Jumlah ini berbeda jauh dengan harga pasar Jordi Amat yang dirilis 7 bulan lalu.
Baca juga: Hokky Caraka Ikut TC Timnas Indonesia, Pelatih PSS Beri 2 Pesan Menyentuh
Tepatnya pada 25 Mei 2023, harga pasar Jordi Amat masih mencapai Rp15,64 miliar.
Namun pada 18 Desember 2023, harga pasar bek Johor Darul Ta'zim itu merosot tajam.
Total penurunan harga pasar bek yang telah membukukan 10 caps bersama Timnas Indonesia itu adalah Rp1,73 miliar.
Padahal dilihat dari segi performa, bek kelahiran 21 Maret 1992 itu terbilang stabil.
Namun pada beberapa pertandingan terakhir, performa Jordi Amat memang terlihat lebih menurun.
Kesalahan yang dibuat Jordi Amat terkadang membawa kerugian bagi klub, termasuk saat kapten JDT tersebut membela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 lalu.
Jordi Amat sendiri mulai bermain untuk JDT pada Juli 2022.
Sekitar 1,5 musim bersama JDT, Jordi Amat telah membukukan 39 penampilan dengan kontribusi 1 gol dan 5 assists.
Tak sampai disitu, Jordi Amat juga membantu JDT memenangkan 4 gelar yakni Liga Malaysia, Piala Malaysia, Piala FA Malaysia dan Piala Super Malaysia.
Berkaca jumlah penampilan dan kontribusinya tersebut, masih belum diketahui faktor utama harga pasar Jordi Amat menurun sekitar Rp1,73 miliar.
Terlepas penurunan harga pasar di atas, Jordi Amat kini fokus mengikuti pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia.