Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Inggris: Hujan Gol, Brighton Pecundangi Tottenham, The Seagulls Naik Satu Tingkat

Brighton secara mengejutkan menang dengan skor 4-2 dari Tottenham Spurs berkat gol yang dicetak tiga pemainnya di Stadion Falmer, Jumat (29/12/2023).

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Hasil Liga Inggris: Hujan Gol, Brighton Pecundangi Tottenham, The Seagulls Naik Satu Tingkat
Glyn KIRK / AFP
Striker Brighton asal Brasil #09 Joao Pedro (kanan) merayakan setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Brighton and Hove Albion vs Tottenham Hotspur di American Express Community Stadium di Brighton, Inggris selatan pada 28 Desember 2023. Glyn KIRK / AFP 

Gol yang ditunggu Brighton akhirnya tercipta pada menit 12' melalui Hinshelwood.

Berawal dari Joao Pedro yang melakukan tusukan dari sisi kiri, melewati beberapa pemain di kotak penalti.

Bola dikirim ke Hinshelwood yang berdiri tanpa kawalan. Pemain 18 tahun asal Inggris itu kemudian melepaskan tendangan kencang yang tak mampu diselamatkan Vicario.

Skor berubah 1-0 untuk keunggulan tuan rumah Brighton.

Baca juga: Hasil Klasemen Liga Inggris: Chelsea Masih Jalan di Tempat, Manchester City Geser Tottenham

Brighton dan Spurs sama-sama atraktif. Keduanya memandang serangan sebagai bentuk pertahanan terbaik.

Garis pertahanan tinggi alias high pressing diterapkan. Namun tim asuhan De Zerbi cukup tenang untuk menyikapi hal itu, berbeda dengan Spurs yang terlihat kurang percaya diri.

Setelah 10 menit dari gol pertama, Brighton berhasil menggandakan keunggulan melalui penalti.

BERITA REKOMENDASI

Berawal dari situasi sepak pojok dari Pascal Gross, bola disambut Van Hecke dan membentur tiang gawang.

Bola bergulir di depan gawang dan situasi berubah menjadi menjadi kemelut, memaksa Dejan Kulusevski melakukan pelanggaran kepada Welbeck.

Mantan pemain Juventus itu kedapatan menarik kaus Welbeck. Wasit sempat tak melihat kejadian ini, namun setelah memeriksa VAR, ia memberikan penalti untuk Brighton.

Joao Pedro selebrasi
Striker Brighton asal Brasil #09 Joao Pedro (tidak terlihat) merayakan setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Brighton and Hove Albion vs Tottenham Hotspur di American Express Community Stadium di Brighton, Inggris selatan pada 28 Desember 2023. Glyn KIRK / AFP

Joao Pedro yang mengeksekusi penalti tak menyiakan peluang itu untuk mencetak gol, skor 2-0 untuk keunggulan Brighton.

Setengah jam berjalan, giliran Brighton yang lebih mendominasi permainan.

Selama itu, Spurs belum memiliki peluang besar untuk memperkecil ketertinggalan.

Menjelang turun minum, Brighton hampir mencetak gol ketiganya. Pedro Porro melakukan kesalahan, umpan dari Van Hecke gagal dihentikan dan disambar Joao Pedro.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas