Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Timnas Brasil Gigit Jari, Carlo Ancelotti Resmi Perpanjang Masa Bakti di Real Madrid

Kabar mengejutkan datang dari Carlo Ancelotti yang secara resmi memilih memperpanjang masa baktinya di Real Madrid, Timnas Brasil otomatis gigit jari.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Timnas Brasil Gigit Jari, Carlo Ancelotti Resmi Perpanjang Masa Bakti di Real Madrid
instagram/vinijr
Selebrasi Carlo Ancelotti bersama pemain Real Madrid usai menjadi juara Liga Spanyol. Carlo Ancelotti yang secara resmi memperpanjang masa baktinya di Real Madrid, Timnas Brasil otomatis gigit jari. 

TRIBUNNEWS.COM - Kabar mengejutkan datang dari Carlo Ancelotti yang secara resmi memilih memperpanjang masa baktinya di Real Madrid.

Dilansir laman resmi Real Madrid, Ancelotti sepakat menandatangani kontrak baru sampai Juni 2026.

Keputusan Ancelotti memperpanjang kontrak bersama Real Madrid jelas menjadi pukulan telak bagi Timnas Brasil.

Hal ini mengingat Brasil sudah menunggu Ancelotti untuk bisa mengisi pos jabatan pelatih utama Tim Samba.

Bahkan, Brasil digadang-gadang rela menunggu akhir musim ini untuk bisa meminang Ancelotti.

Baca juga: Sibuknya si Pelatih Sementara Timnas Brasil, Fernando Diniz Pelatih Brasil Sampai Diganti Ancelotti

Namun, Ancelotti justru malah menemui kata sepakat dengan Real Madrid untuk memperpanjang durasi kontraknya hingga 2,5 tahun mendatang.

"Real Madrid dan Carlo Ancelotti telah sepakat untuk memperpanjang kontrak pelatih kami hingga 30 Juni 2026," bunyi pernyataan resmi Los Blancos.

BERITA TERKAIT

"Dalam lima musim kepemimpinannya sebagai pelatih Real Madrid, Ancelotti telah memenangkan 10 trofi,"

"Ancelotti adalah satu-satunya pelatih yang mengangkat empat gelar Liga Champions dan pelatih dengan kemenangan terbanyak sejarah kompetisi (118),"

"Dia juga merupakan pelatih pertama yang berhasil memenangkan gelar di lima liga top Eropa (Italia, Inggris, Prancis, Jerman dan Spanyol)," tambahnya.

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti (tengah) berbicara dengan para pemainnya selama pertandingan sepak bola persahabatan pramusim antara FC Barcelona dan Real Madrid CF di Stadion AT&T di Arlington, Texas pada 29 Juli 2023.
Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti (tengah) berbicara dengan para pemainnya selama pertandingan sepak bola persahabatan pramusim antara FC Barcelona dan Real Madrid CF di Stadion AT&T di Arlington, Texas pada 29 Juli 2023. (ARIC BECKER / AFP)

Pernyataan resmi Real Madrid yang mengumumkan perpanjangan kontrak Ancelotti membuat saga masa depan sang pelatih pun berakhir.

Di tengah panasnya rumor Ancelotti dikaitkan dengan Timnas Brasil, perpanjangan kontrak yang telah disepakati Real Madrid seakan membuyarkan semuanya.

Kini, Ancelotti bisa kembali fokus untuk bisa membawa Real Madrid meraih berbagai kejayaan pada musim-musim mendatang.

Dikutip Football Espana, ada beberapa alasan yang membuat Real Madrid dan Ancelotti sepakat melanjutkan kerjasama lagi.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas