Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Timnas Jepang Disemprot Media Sendiri Meski Menang, Main Cengengesan dan Lemparan Arhan Jadi Sorotan

Media Jepang mengaku tak melihat adanya perasaan krisis atau dorongan untuk menang yang ditunjukkan para pemain lapis kedua Hajime Moriyasu.

Penulis: Bobby W
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Timnas Jepang Disemprot Media Sendiri Meski Menang, Main Cengengesan dan Lemparan Arhan Jadi Sorotan
AFP/GIUSEPPE CACACE
Bek Jepang Yuta Nakayama (19) dan gelandang Indonesia Witan Sulaeman (8) berebut bola pada pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Jepang dan Indonesia di Stadion al-Thumama di Doha pada 24 Januari 2024. (Giuseppe CACACE / AFP) Meski menang, penampilan Jepang ini tetap menuai kritik keras dari pundit dan komentator senior sepakbola di Jepang Sergio Ichigo. 

TRIBUNNEWS.COM - Jepang berhasil meraih kemenangan meyakinkan di laga terakhir mereka di Grup D Piala Asia 2023 kemarin (24/1/2024) dengan skor 3-1 menghadapi Timnas Indonesia di Al Thumama Stadium, Doha. 

Menurunkan tim lapis keduanya, anak asuh Hajime Moriyasu tetap unggul jauh dengan ceploskan 3 gol.

Gol Jepang dicetak melalui brace Ayase Ueda melalui penalti di menit ke-6 dan gol di menit ke-52.

Satu gol Samurai Biru lainnya dicetak melalui blunder yang dilakukan pemain Timnas Indonesia Justin Hubner di menit ke-88 yang tak sengaja memasukkan bola ke gawang sendiri saat menghalau umpan.

Adapun Indonesia bisa memerkecil ketinggalan di penghujung akhir laga melalui sundulan Sandy Walsh di menit ke-90+1.

Dengan hasil tersebut, Wataru Endo dkk. pun finis di peringkat kedua klasemen Grup D dengan raihan 6 poin.

Puncak klasemen sendiri masih dipegang oleh Irak yang menang 3-2 dalam laga melawan Vietnam yang digelar dalam waktu bersamaan dengan laga Timnas Jepang vs Indonesia kemarin.

Berita Rekomendasi

Menanggapi hasil tersebut, beberapa pihak di media Jepang mengaku masih kurang puas dan justru mengkritik keras permainan Tim Samurai Biru.

Hal ini juga diutarakan oleh pundit dan komentator senior sepakbola di Jepang Sergio Ichigo.

Dalam kolom tulisannya di Nikkan Sports, mantan pemain diaspora Jepang-Brasil ini mengaku bingung dengan sikap mental para pemain Jepang di laga lawan Indonesia.

Sosok yang pernah bermain di klub Brasil Corinthians ini mengaku tak melihat adanya perasaan krisis atau dorongan untuk menang yang ditunjukkan para pemain.

Baca juga: Shin Tae-yong Bebaskan Pemain Timnas Indonesia Nonton Laga Penentuan Lolos 16 Besar Piala Asia 2023

Ia mengkritik para pemain lapis kedua Jepang yang ia nilai tak menunjukkan keseriusannya saat meladeni permainan Asnawi cs.

"Memang benar bahwa pertandingan melawan Indonesia tidak terlalu berarti dalam kelolosan dari fase grup turnamen ini. Menang tidak akan membuat anda jadi juara pertama di grup, dan selisih gol tidak penting. Tetapi pertandingan ini harusnya dijadikan momentum berarti bagi para pemain pelapis," buka Sergio menyinggung para pemain

"Apa artinya kalau anda diturunkan lalu malah main "umpan-umpan" sambil menunjukkan senyuman?" sindir Sergio.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas