Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Dendy Sulistyawan Bertekad Cetak Gol ke Gawang Persebaya Surabaya

dikatakan Dendy, seluruh pemain Bhayangkara FC bertekad bisa meraih poin penuh di Kandang tim berjuluk Bajul Ijo tersebut.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Dendy Sulistyawan Bertekad Cetak Gol ke Gawang Persebaya Surabaya
Tribunnews/Muhammad Nursina
Striker Bhayangkara FC, Dendy Sulistyawan (kanan depan) melewati adangan bek PSS Sleman, Asyraq Gufran Rachmadhan pada laga pekan ketiga belas BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Senin (22/11/2021) malam. Laga PSS Sleman versus Bhayangkara FC berakhir imbang tanpa gol. Tribunnews/Muhammad Nursina 

Dendy Sulistyawan Bertekad Cetak Gol ke Gawang Persebaya Surabaya

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Striker Bhayangkara FC, Dendy Sulistyawan membeberkan ia dan rekan-rekannya dalam kondisi baik jelang menghadapi Persebaya Surabaya.

Bahkan, dikatakan Dendy, seluruh pemain Bhayangkara FC bertekad bisa meraih poin penuh di Kandang tim berjuluk Bajul Ijo tersebut.

“Untuk kami pemain semua sudah dalam kondisi baik dan kami semua sudah fokus untuk pertandingan besok agar memaksimalkan mencuri poin di Kandang Persebaya ini,” kata Dendy dalam sesi pre match conference, Sabtu (3/2/2024).

Pemain yang baru saja membela Timnas Indonesia di ajang Piala Asia 2024 itu menilai Persebaya merupakan salah satu tim kuat di Liga 1.

Meski demikian, ia mengaku tak gentar bahkan dirinya bertekad bisa mencetak gol ke gawang Persebaya.

Berita Rekomendasi

“Kalua saya pribadi pasti bagaimanapun Persebaya tim kuat juga ketika main di kandang. Jadi mungkin saya besok lebih fokus bagaimana bisa menang tapi fokus juga untuk bisa mencetak gol,” ujarnya.

Seperti diketahui, Bhayangkara FC hingga pekan ke-23 ini masih berada di dasar klasemen dengan torehan 15 poin.

Untuk itu, Tim berjuluk The Guardians tersebut pun harus meraih kemenangan demi kemenangan di sisa laga guna bisa keluar dari zona degradasi.

Semetara itu, Persebaya yang mengemas 27 poin masih tertahan di peringkat ke-13. Raihan tiga poin di Kandang juga dipatok Bajul Ijo untuk bisa tetap bertahan di papan tengah.

Pertandingan Persebaya vs Bhayangkara FC akan tersaji di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (4/2/2024).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
16
11
5
0
29
11
18
38
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
5
Bali United
16
8
3
5
24
15
9
27
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas