Mantan Asisten Park Hang-seo Kasihan dengan Vietnam di Piala Asia, Timnas Indonesia Jadi Pembanding
Mantan asisten Park Hang-seo, Bae Ji-won merasa kasihan dengan Vietnam melihat pencapaian di Piala Asia 2023 kemarin.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
"Saya tidak bermaksud membandingkan masa kini dan masa lalu mana yang lebih baik, yang penting adalah Vietnam memiliki kesempatan untuk menantang diri mereka sendiri di turnamen besar Piala Asia," belanya.
Bicara soal tantangan, dua laga kualifikasi Piala Dunia 2026 yang berada di depan mata bakal menjadi jawaban.
Apalagi Vietnam akan menghadapi Timnas Indonesia dalam dua pertandingan tersebut.
Baik laga tandang maupun kandang.
Momen ini bisa menjadi titik balik bagi Vietnam menunjukkan eksistensi mereka yang tidak hanya kuat di level AFF atau SEA Games saja, tetapi juga di level Asia.
"Mencapai babak perempat final Piala Asia (Vietnam di era Park Hang-seo) bukan menjadi tolak ukur untuk menilai tim mana yang diuntungkan di kualifikasi Piala Dunia," bebernya.
"Yang terpenting setelah turnamen terakhir, pembelajaran apa yang bisa ditingkatkan oleh tim," sambungnya.
"Di kawasan Asia Tenggara, Vietnam selalu mempertahankan posisi dominan saat melawan Indonesia," tambahnya.
Hal itu tentu saja dipengaruhi oleh banyak faktor. Faktor pelatih, pemain, serta keberuntungan yang tidak bisa dilepaskan dari sepak bola.
Satu kesalahan kecil bisa berdampak fatal dan itu akan menjadi pekerjaan rumah bagi Vietnam untuk kembali merebut kemenangan.
"Tentu saja, suatu hasil pertandingan bergantung pada banyak faktor pada saat itu. Tugas pelatih kepala adalah mengenali permasalahan tim dan bersiap menghadapi tantangan yang akan datang serta mencari solusinya."
"Itu akan menjadi tugas penting bagi Vietnam untuk mempersiapkan pertandingan ulang melawan Indonesia," tutupnya.
(Tribunnews.com/Sina)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.