Sedang Berlangsung Live Streaming Gratis Inter Miami vs Vissel Kobe, Messi Cadangan
Sedang berlangsung live streaming Inter Miami CF vs Vissel Kobe yang dapat diakses gratis melalui twitter, Rabu (7/2/2024).
Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin

Messi sebenarnya punya opsi untuk memuaskan rasa penasaran penggemar.

La Pulga bisa meniru caranya saat bertanding sebentar bagi Inter Miami sebagaimana saat menghadapi Al Nassr beberapa waktu lalu.
Saat itu, Messi cuma bermain sekira tujuh menit saja.
Messi baru masuk pada menit ke-83 pada laga tersebut.
Sayangnya masuknya Messi tak bisa menolong Inter Miami.
Mereka kalah 6-0 dari Al Nassr pada laga itu.
Kini, Inter Miami memalingkan fokus untuk menghadapi Vissel Kobe.
Laga melawan Vissel Kobe memiliki arti berbeda bagi Lionel Messi.
Pasalnya, Vissel Kobe pernah diperkuat oleh mantan rekan Messi selama di Barcelona, Andres Iniesta.
Bahkan, Iniesta sudah bertemu dengan Messi dan beberapa eks pemain Barcelona yang membela Inter Miami.
Hal itu bisa saja menjadi motivasi tersendiri bagi Messi untuk setidaknya unjuk muka di atas lapangan.
(Tribunnews.com/Niken, Guruh)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.