Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Skor Athletic Bilbao vs Atletico Madrid: Kalah, Tim Simeone Terancam Tanpa Gelar Musim Ini

Jika Atletico Madrid tak memenangkan pertandingan ini, bisa jadi tim besutan Diego kembali puasa gelar pada musim 2023/2024.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Prediksi Skor Athletic Bilbao vs Atletico Madrid: Kalah, Tim Simeone Terancam Tanpa Gelar Musim Ini
THOMAS COEX / AFP
Pelatih Atletico Madrid asal Argentina Diego Simeone meneriakkan instruksi kepada para pemainnya dari pinggir lapangan selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Rayo Vallecano de Madrid dan Club Atletico de Madrid di stadion Vallecas di Madrid pada 28 Agustus 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Prediksi skor pertandingan leg ke-II semifinal Copa del Rey 2023/2024 antara Athletic Bilbao vs Atletico Madrid, Jumat (1/3/2024).

Jadwal pertandingan Athletic Bilbao vs Atletico Madrid akan dihelat di Stadion San Mames, jam 03.30 WIB dinihari.

Bursa prediksi skor memperkirakan Athletic Bilbao yang akan lolos menuju partai final Copa del Rey.

Skema kelolosan tersebut bisa melalui kemenangan ataupun hasil imbang melawan tim besutan Diego Simeone.

Hal ini bisa terjadi sebab Atletico Madrid sudah tertingal gol agregat 1-0 di leg pertama.

Dengan demikian menjadi lebih mudah pihak Bilbao untuk memenangkan pertandingan.

Terlebih musim ini menjadi kans besar Athletic Bilbao menjuarai trofi Copa del Rey.

Penyerang Atletico Madrid asal Argentina #10 Angel Correa merayakan dengan rekan satu timnya mencetak gol kelima timnya selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Rayo Vallecano de Madrid dan Club Atletico de Madrid di stadion Vallecas di Madrid pada 28 Agustus 2023.
Penyerang Atletico Madrid asal Argentina #10 Angel Correa merayakan dengan rekan satu timnya mencetak gol kelima timnya selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Rayo Vallecano de Madrid dan Club Atletico de Madrid di stadion Vallecas di Madrid pada 28 Agustus 2023. (THOMAS COEX / AFP)
Berita Rekomendasi

Yap, jika lolos menuju partai final Athletic Bilbao sudah ditunggu lawan yakni, Mallroca.

Di mana tentu secara penampilan jauh tertinggal dari Athletic Bilbao.

Athletic Bilbao sedang memepet Atletico Madird di urutan ke-5 klasemen Liga Spanyol. Sedangkan Mallroca terseok pada posisi peringkat ke-16 sementara.

Adapun secara head to head keduanya musim ini, Athletic Bilbao lebih diuntungkan.

Baca juga: Hasil Klasemen Liga Spanyol: Tekuk Lawan Tiga Gol, Girona Kasih Paham Barcelona

Pasalnya, Athletic Bilbao melumat 4-0 Mallroca di partai kandang serta menahan imbang 0-0 saat partai tandang.

Dengan demikian, motivasi melakoni partai final yang lebih ringan menjadi alasan terbesar Athletic Bilbao menumpas perlawanan Atletico Madrid pada kali ini.

Atletico Madrid bisa kandas dan kembali terancam tanpa trofi pada musim ini.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas