Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Skor Real Madrid vs Leipzig Liga Champions, Los Blancos Harap-harap Cemas

Prediksi skor Real Madrid vs RB Leipzig Liga Champions besok dinihari, Los Blancos unggul tipis masih harap-harap cemas lolos perempat final

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Prediksi Skor Real Madrid vs Leipzig Liga Champions, Los Blancos Harap-harap Cemas
AFP/LLUIS GEN
Gelandang Real Madrid asal Inggris #5 Jude Bellingham merayakan gol penyama kedudukan pada pertandingan sepak bola liga Spanyol antara FC Barcelona dan Real Madrid CF di Estadi Olimpic Lluis Companys di Barcelona pada 28 Oktober 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut prediksi skor Real Madrid vs Leipzig di leg kedua babak 16 besar Liga Champions besok Kamis, (6/3/2024) dinihari.

Duel Real Madrid vs Leipzig besok dinihari akan jadi laga penentuan siapakah yang layak melaju ke babak perempat final Liga Champions.

Pertandingan yang digelar di Santiago Bernabeu tersebut diprediksi masih akan dikuasai oleh tuan rumah, Real Madrid.

Los Blancos sebenarnya sudah unggul tipis 1-0 atas Leipzig pada leg pertama bulan lalu.

Namun Anak asuh Carlo Ancelotti tak bisa berleha-leha karena keunggulan mereka hanya selisih satu gol.

Pelatih Real Madrid asal Italia Carlo Ancelotti melambai bersama para pemain di akhir pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Real Madrid CF dan Athletic Club Bilbao di stadion Santiago Bernabeu di Madrid pada 4 Juni 2023. Pierre-Philippe MARCOU /AFP
Pelatih Real Madrid asal Italia Carlo Ancelotti melambai bersama para pemain di akhir pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Real Madrid CF dan Athletic Club Bilbao di stadion Santiago Bernabeu di Madrid pada 4 Juni 2023. Pierre-Philippe MARCOU /AFP (Pierre-Philippe MARCOU / AFP)

Dalam performa di kompetisi lokal, Real Madrid memang masih sangat diunggulkan ketimbang wakil Jerman, RB Leipzig.

Leipzig saat ini berada di peringkat kelima Bundesliga dan belum menemukan performa terbaik mereka musim ini.

Berita Rekomendasi

Namun Leipzig punya modal baik setelah menumbangkan Vfl Bochum dengan skor telak, 4-1.

Sementara Real Madrid yang duduk sebagai pemuncak klasemen La Liga sempat ditahan imbang 2-2 oleh Valencia dalam pertandingan sebelumnya.

Pekan ini tentu Real Madrid bakal main ngotot demi mengamankan tren positif mereka di Kompetisi Eropa.

Dalam pertandingan sistem gugur, Real Madrid yang sudah memenangkan leg pertama di Liga Champions hanya tersingkir satu kali dari 20 pertandingan terakhir mereka.

Baca juga: Hasil Liga Champions: Hapus Mimpi Buruk, Bayern Munchen Comeback 3-0 atas Lazio

Prediksi Skor

Sportskeeda: Real Madrid 2-0 RB Leipzig

Standard: Real Madrid 2-0 RB Leipzig

90min: Real Madrid 2-1 RB Leipzig

Prediksi Susunan Pemain

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas