3 Pemain Timnas Indonesia yang Dianggap Berbahaya Media Vietnam Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tiga pemain Timnas Indonesia yang dianggap berbahaya media Vietnam jelang bentrok di Kualifikasi Piala Dunia 2026, lini serang Garuda jadi sorotan
Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Dwi Setiawan
Hokky Caraka, pemain kelahiran 2004 tersebut sudah mendapatkan banyak kesempatan bermain untuk Timnas Indonesia.
Postur tunuh yang tinggi seperti pemain asing meski baru berusia 19 tahun membuat dia memiliki keunggulan di lapangan hijau.
Kemampuan posisi yang cerdas dan mampu melesatkan tembakan dengan kedua kakinya.
Di Piala Asia 2023 lalu, Hokky Caraka diturunkan di 20 menit akhir pertandingan melawan Vietnam.
Bintang muda Indoneis tersebut memiliki peluang bagus untuk mencetak gol, namun kesempatan tersebut masih belum datang pada dirinya.
Ia mengaku kecewa karena membuang peluang begitu saja. Sebagai pemain muda, Hokky juga mengakui memiliki ego terlalu besar menjadikan dia tak bisa nyekor malam itu.
"Saya sedikit khawatir, setelah pertandingan saya tidak bisa tidur. Ego saya terlalu besar yang menyebabkan saya menyia-nyiakan kesempatan melawan Vietnam," ujar Hokky Caraka.
3. Marselino Ferdinan
Pemain terakhir bukan penyerang, ia adalah gelandang Timnas Indonesia Marselino Ferdinan.
Lino menjadi trigger yang sangat berbahaya yang dimiliki Timnas Indonesia.
Kemampuannya beroperasi secara luas dan siap melakukan penetrasi ke area penalti membuat pemain kelahiran 2004 tersebut diwaspadai oleh Timnas Vietnam.
Bermain di Liga Belgia, Marselino Ferdinan punya banyak potensi menjadi gelandang tengah papan atas di Asia Tenggara.
Pada laga melawan Vietnam di Piala Asia 2023 lalu, Lino membuat lini tengah Troussier kebingungah hingga akhir.
Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia masih memiliki peluang besar untuk lolos putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Mengingat mereka masih memiliki empat laga sisa.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.