Barcelona vs Napoli Liga Champions, Xavi Hernandez: Cedera Bukan Alasan, Melainkan Peluang
Pelatih Barcelona Xavi Hernandez beri komentar jelang pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions lawan Napoli, sebut cedera bukan alasan
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez mengatakan pada media tentang kondisi tim jelang Melawan Napoli pada leg ke-2 Liga Champions hari Rabu (13/03/2023) pukul 03.00 WIB dini hari.
Pelatih asal Catalan itu mengatakan bahwa cedera yang dialami beberapa pemainnya bukanlah sebuah alasan, melainkan sebuah peluang.
"Ini adalah kesempatan untuk mencapai perempat final lagi setelah absen 4 tahun kami belum mencapai babak 8 besar Liga Champions," ujar sang pelatih dilansir Mundo Deportivo.
"Memang benar kami kehilangan pemain, tapi itu bukan menjadi alasan, saya melihatnya sebagai peluang," tambahnya.
Raksasa Catalan bertujuan untuk mencapai perempat final, pada kompetisi yang terakhir kali Barca menangi pada tahun 2015.
Blaugrana saat ini tidak bisa memainkan beberapa pemain andalan mereka di antaranya Pedri, Gavi, Frenkie de Jong, serta Ferran Torres dan Alejandro Balde.
Setelah pernyataan pelatih berusia 44 tahun itu akan meninggalkan kursi kepelatihan Barcelona, Liga Champions akan jadi tujuan utamanya.
Dengan mendapatkan gelar juara Liga Champions musim ini akan membuat dongeng indah Xavi hernandez saat melatih Blaugrana.
"Saya bukan orang penting, saya punya masa kadaluwarsanya."
"Ini adalah hari untuk bersatu dan saya akan memberitahukan pemain untuk tidak takut dan terus maju untuk mencapai perempat final," tambahnya.
Pelatih berkebangsaan Spanyol itu mengatakan bahwa pada pertandingan ini tidak ada yang difavoritkan.
Baca juga: Barcelona vs Napoli: Barca di Atas Angin, Lamine Yamal Kejar Rekor Pencetak Gol Termuda
"Tidak ada yang difavoritkan, menjadi 50:50 persen, para supporter memberikan banyak favoritisme."
Mantan gelandang Barcelona itu juga memberikan pesan pada para fans Barcelona untuk tetap bersatu.
Xavi yakin bahwa supporter juga akan menjadi faktor positif yan penting.