Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bye-bye Kutukan Sial, Pesona Martin Odegaard yang Bawa Arsenal Keluar dari Zona Kegelapan

Kutukan sial yang selama ini melekat pada kapten Arsenal seakan terhenti di tangan Martin Odegaard, sosok gelandang kreatif andalan The Gunners.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Bye-bye Kutukan Sial, Pesona Martin Odegaard yang Bawa Arsenal Keluar dari Zona Kegelapan
Paul Ellis/AFP
Gelandang Arsenal asal Norwegia #08 Martin Odegaard dipeluk oleh manajer Arsenal asal Spanyol Mikel Arteta di lapangan setelah pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Everton dan Arsenal di Goodison Park di Liverpool, barat laut Inggris pada 17 September 2023. Arsenal memenangkan pertandingan 1- 0. 

TRIBUNNEWS.COM - Martin Odegaard menjadi topik pembicaraan jagat media sosial setelah Arsenal lolos ke perempat final Liga Champions 2023/2024.

Odegaard seakan tak mau kalah dengan David Raya yang dianggap sebagai pahlawan utama kelolosan Arsenal.

Dalam laga leg kedua 16 besar, Rabu (13/3/2024) dinihari, laga hidup mati dijalani Arsenal dan Porto.




Berlangsung di Stadion Emirates, Arsenal selaku tuan rumah berada dalam situasi terjepit.

Kekalahan satu gol tanpa balas pada pertemuan pertama membuat Arsenal diwajibkan menang dalam laga ini.

Untuk bisa lolos ke fase berikutnya, Arsenal bahkan diwajibkan harus menang dengan margin dua gol atas Porto.

Demi mengejar target tersebut, dominasi langsung diperlihatkan Arsenal yang bermain di depan pendukungnya sendiri.

Baca juga: Momen Adu Mulut Pasca Arsenal Bekuk Porto, Arteta Dituduh Hina Keluarga Conceicao

BERITA TERKAIT

Hanya saja memang, kecerdasan dan kedisiplinan Porto dalam menggalang area pertahanan membuat Arsenal deadlock.

Gol pemecah kebuntuan yang ditunggu Arsenal pun baru tercipta jelang berakhirnya babak pertama.

Tepat pada menit 41, pergerakan cerdas ditunjang visi bermain yang elegan dari Odegaard yang menyisir sisi kiri.

Berujung pada umpan terobosan ajaib yang diberikan Odegaard dengan mengecoh empat bek lawan sekaligus.

Umpan yang diberikan Odegaard pun menemui targetnya yakni tepat berada di kaki Trossard.

Tanpa ampun, tembakan mendatar dan akurat yang dilepaskan Trossard berhasil menjebol jala gawang Porto.

Gol Trossard seakan menjadi gol yang dinanti publik Emirates lantaran gol tersebut sangat vital maknanya.

Selebrasi kapten Arsenal, Martin Odegaard setelah memastikan timnya lolos Perempat Final Liga Champions berkat kemenangan penalti dari FC Porto pada leg kedua 16 besar di Stadion Emirates, Rabu (13/3/2024) dini hari WIB.
Selebrasi kapten Arsenal, Martin Odegaard setelah memastikan timnya lolos Perempat Final Liga Champions berkat kemenangan penalti dari FC Porto pada leg kedua 16 besar di Stadion Emirates, Rabu (13/3/2024) dini hari WIB. (Twitter @Arsenal)
Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas