Tomiyasu Perpanjang Masa Bakti, Proyek Skuad Muda Arsenal Kian Menakutkan di Benua Biru
Takehiro Tomiyasu secara resmi menandatangani kontrak baru bersama Arsenal, proyek skuad muda Meriam London kian menakutkan di Eropa.
Penulis: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Takehiro Tomiyasu secara resmi menandatangani kontrak baru bersama Arsenal, Rabu (20/3/2024) hari ini.
Perpanjangan kontrak yang disepakati Tomiyasu dan Arsenal diketahui berlaku sampai musim panas 2026, sebagaimana dikutip dari Fabrizio Romano.
Ada pula opsi perpanjangan kontrak tambahan yang disepakati oleh pemain asal Jepang itu dengan manajemen Arsenal.
Setelah menandatangani kontrak baru bersama Arsenal, Tomiyasu merasa sangat bahagia bisa memperpanjang masa baktinya.
Baca juga: Bagan Drawing Liga Champions Berat Sebelah, Jalan Arsenal Menuju Wembley Berasa Super Neraka
Tomiyasu merasa bangga bisa bermain bersama Arsenal yang ia sebut sebagai salah satu klub di dunia.
Keputusan untuk terus bermain bersama Arsenal diakui menjadi kebanggaan tersendiri bagi Tomiyasu.
"Saya sangat senang bisa memperpanjang kontrak saya karena Arsenal adalah klub terbaik di dunia," akui Tomiyasu dilansir laman resmi Arsenal.
"Merupakan mimpi bagi saya bisa bermain untuk klub ini, jadi saya merasa bahagia," tambahnya.
Lebih lanjut, Tomiyasu menyadari konektifitas yang terbangun antara pemain dan pendukung Arsenal sangatlah luar biasa.
Hal itulah yang diakui Tomiyasu sebagai salah satu alasan dirinya bersedia memperpanjang kontrak di Arsenal.
"Saat saya berada di lapangan, saya merasakan cinta dan energi para pendukung kami," jujur Tomiyasu.
"Kami banyak terhubung, jadi saya ingin memberi mereka sesuatu ketika kembali dari cedera,"
"Saya bermain untuk Arsenal, saya ingin mendedikasikan hidup saya untuk klub ini dan para pendukungnya,"
"Hubungan antara pemain dan suporter berada pada level berbeda, itulah yang menjadikannya lebih istimewa," tukasnya menambahkan.