Antusiasme Shin Tae-yong Putus Rekor Buruk Timnas Indonesia di Vietnam, Sejarah Bakal Diubah
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong sangat optimis bisa memutus rekor buruk saat bertanding di My Dinh Vietnam.
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong sangat optimis bisa memutus rekor buruk saat bertanding di My Dinh National Stadium Vietnam pada Selasa (26/3/2024) besok.
Jelang pertandingan matchday keempat grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia dihadapakan dengan satu rekor buruk ketika bertemu Vietnam.
Indonesia memang memenangi dua pertemuan terakhir, pertama saat di Piala Asia 2023 dan terbaru pada Jumat (22/3) lalu di Gelora Bung Karno, keduanya dimenangi dengan skor identik 1-0.
Namun demikian, kali ini Indonesia bakal melawat ke Vietnam di My Dinh National Stadium di Hanoi.
Faktanya, Indonesia belum pernah menang saat bermain di Vietnam dalam 20 tahun terakhir.
Terakhir kali Timnas Indonesia menang saat bermain di Stadion My Dinh adalah pada tahun 2004 pada Piala AFF 2004 (Dulu bernama Tiger Cup).
Kala itu, Timnas Indonesia menang dengan skor 3-0 atas Vietnam pada laga Grup A Piala AFF 2004 lewat tiga gol yang diciptakan oleh Muhammad Mauly Lessy, Boaz Solossa, dan Ilham Jaya Kesuma.
Semenjak itu, Timnas Indonesia gagal mengalahkan Vietnam di Stadion My Dinh.
Hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi skuad Garuda, terlebih situasi saat ini Indonesia kehilangan banyak pemain dikarenakan sakit.
Baca juga: Timnas Indonesia Krisis Pemain, Shin Tae-yong Tetap Bertekad Raih Kemenangan di Kandang Vietnam
Meski demikian, pelatih Shin Tae-yong mengaku sangat optimis timnya bisa memutus rekor buruk itu.
Meski menyayangkan banyaknya pemain yang mengalami cedera dan sakit, namun pelatih asal Korea Selatan ini cukup antusias dengan hadirnya wajah-wajah baru dalam skuadnya.
"Kami telah bersiap untuk menampilkan performa yang baik. Pertandingan ini mungkin akan sulit, tapi saya rasa Indonesia masih bisa menang di kandang Vietnam," kata Shin Tae-yong dalam sesi pre-match konferensi, Senin (25/3) dikutip dari The Thao 247.
"Pada pertandingan ini kami kedatangan 3 pemain baru, beberapa pemain cedera ada di Jakarta dan ini sangat disayangkan."
"Kami kalah dari Vietnam di SEA Games 31, saat pemain saya masih muda dan belum berpengalaman. Namun situasinya berbeda sekarang," ungkap STY.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.