Ujian PSIS Semarang Sambangi Markas Barito Putera: Kiper Utama Mahesa Jenar Diragukan Tampil
Kemungkinan Adi Satryo absen, maka Mahesa Jenar menjatuhkan pilihan pengganti kepada Muhammad Rizky Darmawan untuk tampil melawan Barito Putera.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - PSIS Semarang terancam tanpa kiper utamanya saat menyambangi markas Barito Putera pada pertandingan Liga 1 2023/2024 pekan 30, Jumat (29/3/2024) malam, mulai kick-off 20.30 WIB.
Adi Satryo diketahui menjadi kiper utama PSIS Semarang semenjak datang pada awal musim ini.
Laporan statistik Transfermarkt menyatakan bahwa, Adi Satryo sampai saat ini telah mengawal gawang PSIS Semarang sebanyak 23 kali.
Penampilan kiper berusia 22 tahun itu terbilang cukup bagus karena sukses mencatatkan 5 clean sheet.
Namun untuk jumlah kebobolan gol, gawang PSIS Semarang yang dijaga Adi Satryo telah jebol 27 kali.
Catatan statistik Adi Satryo itu membantu PSIS Semarang berada di posisi 5 besar klasemen Liga 1 2023 dengan 46 poin.
Namun pada pekan 30 Liga 1 2023, Adi Satryo terancam absen menjaga gawang timnya yang berjuluk Mahesa Jenar.
Penyebab Adi Satryo dikhawatirkan absen karena mengalami sakit.
Hal itu telah dikonfirmasi oleh Gilber Agius selaku pelatih PSIS Semarang.
Gilbert mengatakan bahwa kipernya kelahiran 7 Juli 2001 itu mengalami gangguan kesehatan saat memperkuat Timnas Indonesia.
Adi sebelumnya telah tampil sekali dan menjadi saksi kemenangan Timnas Indonesia di depan tamunya Vietnam dengan skor 1-0 pada matchday ketiga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Kamis (21/3/2024) malam WIB.
Namun lima hari berselang, posisi Adi digantikan oleh Ernando Ari saat Timnas Indonesia gantian mendatangi markas Vietnam.
Baca juga: Hasil Liga 1 2023: Brace Sidibe Buat Persis Permalukan PSIS, Sambernyawa Jadi Penguasa Derby Jateng
Saat Adi absen, Timnas Indonesia sukses menggelar pesta kemenangan 3-0 di kandang Vietnam.
Usut punya usut, Adi tidak kembali dimainkan Shin Tae-yong karena mengalami gangguan kesehatan.