Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Sumber Apes Manchester United Tak Cuma Cedera, Erik ten Hag Tunjuk Titik 12 Pas Jadi Biang Keladi

Pelatih Manchester United, Erik ten Hag mengeluhkan timnya yang terlalu banyak kebobolan dari skema tendangan penalti.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Sumber Apes Manchester United Tak Cuma Cedera, Erik ten Hag Tunjuk Titik 12 Pas Jadi Biang Keladi
PETER POWELL / AFP
Harry Maguire saat membela Manchester United di Liga Champions Eropa beberapa waktu lalu. Pihak MU mengeluhkan banyaknya penalti yang didapatkan lawan mereka musim ini di Liga Inggris. 

TRIBUNNEWS.COM - Manchester United akan menjalani laga pekan ke-33 Liga Inggris dengan menghadapi Bournemouth, Sabtu (13/4/2024) pukul 23.30 WIB di Vitality Stadium.

Kubu Manchester United sekiranya masih trauma dengan hasil-hasil yang didapat dalam tiga pertandingan terakhir.

Di mana Manchester United tak pernah mendapatkan kemenangan dalam ketiga pertandingan tersebut.

Baca juga: Pepesan Kosong Dominasi Liverpool atas Manchester United, The Reds Patah Hati

Chelsea mencuri tiga angka dari tangan Setan Merah di menit akhir.

Sedangkan Liverpool dan Brentford menahan imbang MU.

Namun tak cuma hasil akhir pertandingan yang membuat Manchester United trauma.

Pelatih MU, Erik ten Hag punya kekhawatiran lainnya soal penyebab performa timnya merosot.

Pemain Manchester United, Alejandro Garnacho bersaing dengan pemain Liverpool, Mohamed Salah selama laga Liga Inggris Liverpool vs Manchester United di Anfield pada 17 Desember 2023.
Pemain Manchester United, Alejandro Garnacho bersaing dengan pemain Liverpool, Mohamed Salah selama laga Liga Inggris Liverpool vs Manchester United di Anfield pada 17 Desember 2023. (PAUL ELLIS / AFP)
Berita Rekomendasi

Ia mengakui faktor cedera pemain turut memberikan andil besar.

Lini belakang Manchester United memang digerogoti cedera saat ini.

Sekira ada 7 pemain yang absen di sektor belakang tim.

Hal itu membuat Erik ten Hag mesti memanfaatkan para pemain akademi untuk menambal posisi yang kosong.

Nama Willy Kambwala terpilih sebagai sosok yang mendapat kepercayaan Erik ten Hag.

Penampilannya di lini belakang patut mendapat apresiasi.

Ia bisa berduet dengan Harry Maguire hingga Raphael Varane untuk menjaga Andre Onana.

Selain itu, ada beberapa pemain lain yang juga mengalami masalah kebugaran menjelang laga ini.

Mereka adalah, Luke Shaw (hamstring), Lisandro Martinez (betis), Victor Lindelof (hamstring), Tyrell Malacia (lutut), Raphael Varane (cedera otot), Jonny Evans (cedera otot), Scott McTominay (lutut), dan Anthony Martial.

"Semuanya menjadi sulit ketika anda harus mengubah komposisi lini pertahanan anda setiap minggu," ujar Erik ten Hag dikutip dari Manchester Evening News.

Akan tetapi, Erik ten Hag masih punya kecemasan lainnya.

Ia khawatir dengan tren Manchester United yang sering mendapatkan hukuman tendangan penalti.

Hal itu menyebabkan Setan Merah termasuk tim yang paling sering kebobolan dari titik 12 pas.

Dikutip dari situs resmi Premier League, MU sudah kebobolan 6 gol dari skema penalti.

Cuma Tottenham Hotspur tim enam besar Liga Inggris yang memiliki statistik sama.

Baca juga: Penggemar Manchester United Bersemangat Setelah Melihat Shea Lacey Berlatih Jelang Lawan Bournemouth

Selebihnya, tak ada tim big six yang nangkring di peringkat atas kebobolan lewat penalti.

Untuk itu Erik ten Hag ingin anak asuhnya mengurangi faktor tersebut.

Ia ingin para pemain lebih berhati-hati saat menghadapi bola di kotak penalti sendiri.

"Itu jelas merupakan hal buruk bagi kami," ungkap ten Hag dikutip dari The United Stand.

"Banyak hal tak baik menimpa kami musim ini."

"Anda melihat semua penalti yang musuh kami dapatkan musim ini."

"Anda pasti berpikir, tentu saja terkadang hal itu juga berlaku untuk tim lain."

"Namun hal itu tidak terjadi kepada kami."

"Kami merasa kamilah yang kebobolan terus dari hal tersebut," sambungnya.

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
29
21
7
1
69
27
42
70
2
Arsenal
29
16
10
3
53
24
29
58
3
Nottm Forest
29
16
6
7
49
35
14
54
4
Chelsea
29
14
7
8
53
37
16
49
5
Man. City
29
14
6
9
55
40
15
48
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas