Jari-jemari Garnacho Berselancar Kejauhan, Pelatih Manchester United Sigap Bereaksi
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag langsung mengingatkan Alejandro Garnacho soal aktifitas di media sosial X.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
Alhasil, Erik ten Hag menggantinya dengan pemain lain pada awal babak kedua.
Rupanya, postingan yang dibuat Goldbridge itu disukai oleh Garnacho.
Aktifitas media sosial Garnacho itu juga terpantau oleh kubu Manchester United.
Dikutip dari Manchester Evening News, Erik ten Hag langsung menerapkan tindakan disiplin kepada Garnacho.
Tindakan cepat yang dilakukan ten Hag itu sekiranya bermanfaat bagi dirinya, Manchester United, dan Garnacho sendiri.
Sebagaimana diketahui, ten Hag dan Manchester United memiliki kenangan pahit terkait aktifitas media sosial pemainnya.
Kasus Jadon Sancho tentu saja menjadi yang muncul paling atas dalam daftar Setan Merah.
Akibat unggahannya di media sosial, MU dan Sancho kini berpisah jalan.
Setan Merah mengirim Jadon Sancho ke Jerman untuk bergabung dengan Borussia Dortmund.
Selain itu, masa depan Sancho di Old Trafford juga tak menentu.
Pelatih Erik ten Hag tak mau memasukkannya ke dalam skuad sampai sang pemain meminta maaf tentang apa yang dilakukannya.
Penanganan yang dilakukan Erik ten Hag dalam kasus Garnacho sekiranya bisa mencegah kasus Sancho kembali terulang.
Kini, Manchester United dan Alejandro Garnacho bisa kembali fokus menghadapi sisa musim ini.
(Tribunnews.com/Guruh)