Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Rekor Fenomenal Shin Tae-yong jika Loloskan Timnas Indonesia ke 8 Besar Piala Asia U23 2024

Rekor bersejarah bakal diciptakan Shin Tae-yong jika mampu meloloskan Timnas Indonesia ke perempat final Piala Asia U23 2024.

Penulis: Dwi Setiawan
zoom-in Rekor Fenomenal Shin Tae-yong jika Loloskan Timnas Indonesia ke 8 Besar Piala Asia U23 2024
Dok: PSSI
foto: Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong. Rekor bersejarah bakal diciptakan Shin Tae-yong jika mampu meloloskan Timnas Indonesia ke perempat final Piala Asia U23 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Rekor bersejarah bakal diciptakan Shin Tae-yong jika mampu meloloskan Timnas Indonesia ke perempat final Piala Asia U23 2024.

Diketahui, Timnas Indonesia selangkah lagi akan menciptakan sejarah lolos perdana ke fase gugur Piala Asia U23 2024.

Meski berstatus sebagai debutan, nyatanya Timnas Indonesia bisa berbicara banyak di ajang tersebut.

Hal itu dibuktikan dengan performa dan tempat yang kini diduduki Timnas Indonesia di tangga klasemen.

Baca juga: Sejarah Mahal di Depan Mata, Shin Tae-yong Haram Bikin Timnas U23 Indonesia Menyesal di Piala Asia

Sempat kalah melawan Qatar pada laga perdana Grup A, Timnas Indonesia bangkit pada laga keduanya.

Tak tanggung-tanggung, Timnas Indonesia sukses melibas Australia selaku tim kuat di Piala Asia U23.

Gol tunggal Komang Teguh memastikan Garuda Muda menang satu gol tanpa balas atas Australia.

Berita Rekomendasi

Kemenangan tipis itu sudah cukup bagi Timnas Indonesia naik ke posisi kedua dengan raihan 3 poin.

Selain itu, hasil positif melawan Australia juga menjaga asa Timnas Indonesia lolos ke fase gugur.

Merujuk pada klasemen sementara Grup A Piala Asia U23, Qatar dipastikan sudah lolos ke perempat final.

Lolosnya Qatar secara tidak langsung membuat Grup A tinggal menyisakan satu tiket lolos saja.

Dan Timnas Indonesia yang berada pada posisi kedua punya kesempatan besar untuk meraihnya.

Tepat pada laga penentuan alias matchday ketiga, Timnas Indonesia dipertemukan dengan Yordania.

Laga penentuan tersebut bakal digelar pada Minggu (21/4/2024), di mana posisi Garuda lebih diuntungkan.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Arsenal
19
11
6
2
38
17
21
39
3
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
4
Chelsea
19
10
5
4
38
23
15
35
5
Newcastle
19
9
5
5
32
21
11
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas