Prediksi Skor Al Nassr vs Al Wehda: Titik Balik Cristiano Ronaldo Akhirnya Muncul
Cristiano Ronaldo kembali menemukan momentum mencetak gol bagi Al Nassr setelah tampil di Piala Raja Arab Saudi.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Al Nassr saat ini berada di posisi kedua klsaemen Liga Arab Saudi.
Mereka memiliki 71 poin dari 29 pertandingan.
Sedangkan Al Hilal ada di puncak klasemen dengan koleksi 83 angka.
Selisih 12 poin ini menjadi penting untuk dijaga.
Pasalnya Liga Arab Saudi tak menyisakan banyak pertandingan.
Andai Al Nassr tergelincir pada laga ini, Al Hilal bakal berpotensi menjadi juara.
Kehadiran Cristiano Ronaldo di sektor depan Al Nassr setidaknya bisa memberi sedikit garansi.
Ronaldo akan berjuang sekeras mungkin untuk bisa mencetak gol bagi Al Nassr.
Baca juga: Tak Perlu Lihat Gawang, Tendangan Jitu Cristiano Ronaldo Antar Al Nassr Menang
Sekaligus, CR7 bertekad menambah koleksi golnya di Liga Arab Saudi.
Mengingat Al Nassr dan Cristiano Ronaldo sedang dalam momentum apik, prediksi skor pertandingan menempatkan mereka sebagai unggulan.
Al Nassr diprediksi bisa memenangkan pertandingan ini dengan skor 2-0.
Hal itu didukung dengan rekor pertemuan Al Nassr dengan Al Wehda.
Di mana Al Nassr berhasil menang dalam pertemuan pertama lalu dengan skor 1-3.
Namun mereka juga harus waspada terhadap lawannya ini.
Al Wehda rupanya berhasil mencuri kemenangan saat bersua dengan Al Nassr di ajang Piala Raja Arab Saudi musim lalu.
Hal tersebut perlu menjadi catatan bagi Cristiano Ronaldo dan kolega menjelang laga ini dilangsungkan.
(Tribunnews.com/Guruh)