Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Drawing ASEAN Club Championship: Kans Borneo FC Jegal Bek Kontroversial Vietnam, Doan Van Hau

Hasil drawing kompetisi ASEAN Club Championship 2024/2025 telah rampung digelar hari ini, Kamis (9/5/2024). Kans Lilipaly jegal Doan Van Hau

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Hasil Drawing ASEAN Club Championship: Kans Borneo FC Jegal Bek Kontroversial Vietnam, Doan Van Hau
Instagram @stefanolilipaly/ @doanvanhau_1904
Hasil Drawing ASEAN Club Championship: Kans Stefano Lilipaly jegal Bek Kontroversial Vietnam, Doan Van Hau 

- Kuala Lumpur City FC (Malaysia)

- Cong An Ha Noi FC (Vietnam)

- Kaya FC (Filipina), dan

- Lion City Sailors FC (Singapura).

Menariknya, dalam grup tersebut Borneo FC akan bersua dengan klub Cong An Ha Noi FC (CAHN FC) yang diperkuat penggawa timnas Vietnam, Doan Van Hau.

Doan Van Hau masih tercatat menjadi pemain CAHN FC musim ini. Sayangnya bek Timnas Vietnam tersebut mengalami cedera lutut.

Sepanjang satu musim ini, Doan Van Hau tak pernah merumput.

BERITA TERKAIT

Namun jika kompetisi ASEAN Club Championship digelar hingga 2025, maka ada peluang Stefano Lilipaly bentrok dengan bek kontroversial Doan Van Hau.

Sosok Doan Van Hau memang sudah menjadi incaran suporter hingga pemain Timnas Indonesia.

Tingkah tengil di lapangan kala berhadapan dengan Timnas Indonesia membuat namanya diingat sebagai bek kontroversial milik Golden Star Warriors.

Jika menilik dari posisinya, Doan Van Hau akan terus bentrok dengan Stefano Lilipaly.

Akankan duel antaran Doan Van Hau dengan gelandang terbaik Liga 1 musim ini bakal terealisasikan di ASEAN Club Championship musim ini?

Pemain Vietnam, Doan Van Hau saat melakukan selebrasi pada laga melawan Laos di Piala AFF 2022, Rabu (21/12/2022).
Pemain Vietnam, Doan Van Hau saat melakukan selebrasi pada laga melawan Laos di Piala AFF 2022, Rabu (21/12/2022). (Instagram @doanvanhau_1904)

Diketahui, ACC merupakan ajang untuk klub-klub terbaik di Asia Tenggara, yang terakhir kali digulirkan pada 2005 silam.

Pada 2020, ACC dijadwalkan bergulir kembali, tetapi batal karena pandemi Covid-19.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas