Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Terlibat Pertengkaran, Nasser Tersinggung Namanya Tak Disebut

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Terlibat Pertengkaran, Nasser Tersinggung Namanya Tak Disebut dalam Perpisahan

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Kylian Mbappe dan Presiden PSG Terlibat Pertengkaran, Nasser Tersinggung Namanya Tak Disebut
FRANCK FIFE / AFP
Kylian Mbappé dan Nasser Al-Khelaïfi - Kylian Mbappe dan Presiden PSG Terlibat Pertengkaran, Nasser Tersinggung Namanya Tak Disebut dalam Perpisahan 

Tepatnya dalam laga kandang terakhir PSG di Liga Prancis saat melawan Toulouse.

Setelahnya, Mbappe masih memainkan beberapa laga penting akhir musim ini sebelum pergi dari PSG.

Laga tandang beruntun melawan Nice dan Metz di kompetisi Liga Prancis.

Lalu dilanjutkan laga final Piala Prancis bertemu Lyon menjadi rentetan laga yang dijalani Mbappe.

Berkaca pada masa pengabdiannya bersama PSG yang berlangsung tujuh tahun.

Mbappe hampir mampu memenangkan segalanya dan mencetak berbagai rekor fenomenal bersama PSG kecuali gelar Liga Champions saja.

Dilansir Transfermarkt, Mbappe sudah berhasil menisbatkan diri sebagai top skor sepanjang masa klub.

Berita Rekomendasi

Dari 306 laga, Mbappe mampu mencetak total 255 gol dan 108 assist selama memperkuat PSG.

Statistik gol dan assist tersebut seakan menjadi bukti kegilaan performa pemain berusia 25 tahun itu merumput bersama PSG.

Berbagai gelar juara juga telah diraih Mbappe selama membela PSG termasuk menjadi juara Liga Prancis sebanyak enam kali.

Lalu memenangkan Piala Prancis (3x), Piala Super Prancis (3x) dan Piala Liga Prancis (2x).

Hanya gelar juara Liga Champions saja yang masih membuat Mbappe penasaran karena dirinya gagal memenangkan trofi tersebut di PSG.

Kesempatan berharga pernah hadir saat Mbappe mampu membawa PSG melaju ke final Liga Champions pada edisi 2020 lalu.

Hanya saja, Mbappe harus rela melihat PSG gagal juara setelah kalah melawan Bayern Munchen di final Liga Champions.

Kini setelah tujuh tahun mengabdi bersama PSG, akhirnya Mbappe akan melanjutkan petualangan baru.

Real Madrid kemungkinan besar akan menjadi destinasi baru klub yang dibela Mbappe mulai musim depan.

(Tribunnews.com/ Siti / Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
24
17
6
1
58
23
35
57
2
Arsenal
25
15
8
2
51
22
29
53
3
Nottm Forest
25
14
5
6
41
29
12
47
4
Man. City
25
13
5
7
52
35
17
44
5
Bournemouth
25
12
7
6
44
29
15
43
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas